3 Wanita Pengendara Motor Terobos Tol Jakarta Cikampek, Hampir Tewas
100kpj – Untuk memperlancar lalu lintas di daerah berkembang, jalan tol menjadi salah satu jawabahnnya. Jalan bebas hambatan itu juga berfungsi meningkatkan pelayanan distribusi, dan jasa guna menununjang pertumbuhan ekonomi.
Diketahui, jalan Tol di Indonesia hanya digunakan untuk kendaraan roda empat, atau lebih seperti bus, truk dan sejenisnya. Namun karena kelonggaran penjagaan di setiap pintu tol, masih ada saja sepeda motor yang bisa masuk.
Cukup banyak video viral tersebar di media sosial, yang memperlihatkan pengendara motor dengan mudah masuk ke jalan bebas hambatan. Seperti 3 anak perempuan yang nekat melintas di Tol Jakarta Cikampek, kemarin.
Video 3 perempuan berboncengan menggunakan motor itu terekam dalam kamera salah satu mobil, atau dashcam. Dalam tayangannya, pengendara motor yang Nampak masih di bawah umur itu sempat menepi di sisi kanan jalan tol.
Mereka seperti bingung saat menepi, karena di jalanan tersebut hanya ada mobil lalu lalang. Bahkan pengendara Mercedes-Benz yang merekamnya merasa aneh. “Bahaya, keren 3 cewek motor masuk tol,” ucap salah satu penumpang.
Namun karena merasa jadi bahan perhatian, ketiga anak-anak wanita itu melanjutkan perjalanannya dengan menuju sisi kiri jalan tol. Nahasnya saat ingin berpindah jalur, mereka menabrak mobil yang sedang melaju di jalan tersebut.
Sehingga ketiganya terjatuh dari motor, namun jika melihat dari tayangan di dalam video tersebut mereka cukup beruntung. Karena saat tersungkur di tengah jalan tol, mobil yang melaju dari arah belakang mereka berhenti.
Jika kendaraan roda empat tersebut tidak mampu melakukan pengereman, otomatis ketiga wanita itu akan tertabrak, atau bahkan terlindas. Melalui keterangan resminya, Humas Tol Jakarta Cikampek Damanik mencerita kronologisnya.
Dia menjelaskan, ketiga wanita pengendara motor itu masuk melalui Gerbang Tol Bekasi Timur arah Jakarta dengan menerobos palang pintu. Akhirnya mereka terjatuh di KM 8 Tol Japek, yang lebih tepatnya di daerah Bekasi Barat.
“Beruntung hanya luka-luka ringan. Kita amankan ke GT Bekasi Barat. Penumpang sepeda motor juga langsung dijemput keluarganya,” tuturnya.