Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Belum Banyak Yang Tahu Oli Mesin Diesel Bisa Digunakan Motor, Tapi..

Oli Mesin Motor
Sumber :

Technical Specialist PT Pertamina Lubricants, Agung Prabowo mengatakan, oli mesin diesel memang bisa membersihkan ruang pembakaran, namun tidak dianjurkan jika digunakan di mesin bensin. Karena lambat laun akan merusak mesin, hingga menurunkan kompresi.

Servis Yamaha

“Tapi hati-hati, bersihnya karena teramplas, karena ada zat aditif yang tdak terpakai. Mesin bensin hanya butuh sebagian. Ini lah yang akan menjadi kerak, nah kerak di ruang bakar tersebut akan menjadi amplas,” ujarnya dalam acara touring Journalist Max Community di Bogor. 

Lebih lanjut Agung menjelaskan, zat aditif pada oli diesel adalah deterjen yang membersihkan ruang pembakaran. Sebab bahan bakar solar mengandung banyak sulfur, sehingga membutuhkan oli yang memiliki kandungan pembersih.

“Tanda-tandanya ruang bakar bersih (motor pakai oli diesel), tapi di saluran knalpotnya muncul asap seperti abu, ibaratnya dispersan tidak bekerja. Siap-siap saja ring piston akan cepat habis, kalau 3 tahun pakai oli diesel terus,” tuturnya.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic