Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Unitnya Terbatas Makelar Kawasaki ZX-25R Dapat 'Cuan' Besar

Kawasaki ZX-25R resmi diperkenalkan.
Sumber :
Ist

100kpjKawasaki ZX-25R memang fenomenal, motor ini sempat menjadi sorotan karena setelah diperkenalkan di Jepang, beredar kabar jika Kawasaki Indonesia membuka keran pemesanan, hingga akhirnya kala itu PT KMI memberi pernyataan resmi jika pihaknya tidak melakukan pemesanan.

Akhirnya PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memperkenalkan dan menjual secara resmi Kawasaki Ninja ZX-25R pada hari Jumat, 10 Juli 2020 lalu secara virtual. Rasa penasaran publik akan harga yang ditawarkan terjawab. 

PT KMI gerak cepat, sehari setelah peluncurannya di Indonesia para pecinta motor sport bisa melakukan pre order di salah satu dealer Kawasaki di Abdu Muis, Jakarta. Hanya saja, PT KMI membatasi para calon konsumen yang ingin melakukan pre order.

kawasaki ZX-25R

Michael C Tanadhi, Head Sales & Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia menjelaskan bahwa pihak PT KMI menyediakan 200 pre order untuk dua hari yaitu hari Sabtu, 11 Juli 2020 dan 12 Juli 2020, masing-masing jatahnya 100 pre order.

Untuk pengunjung yang ingin melakukan pre order bisa melakukan booking fee alias tanda jadi sebesar Rp5 juta, dengan cara pembayaran non tunai.

"Pre order ini hanya berlaku untuk pemilik KTP DKI Jakarta, Bogor, Bekasi, Depok dan Banten. Selain pre order pengujung juga bisa mengikuti sesi muffler sound test Kawasaki ZX-25R," beber Michael.

Kawasaki Ninja ZX-25R Modifikasi

Alhasil, dealer Kawasaki di Abdul Muis Jakarta mendadak ramai digeruduk para pecinta motor sport untuk melakukan pre order. Besarnya antusias calon pembeli untuk melakukan pre order membuat nomor antrian sudah ludes sebelum jam 6 pagi, bahkan sudah ada yang rela menanti dari jam 2 dini hari.

Karena besarnya antusias para calon pembeli, membuat celah bagi para makelar yang melihat peluang serta keuntungan.

Buktinya setelah masa pre order selesai, para makelar ini berani terang-terangan untuk menawarkan jatah pembelian Kawasaki ninja empat silinder ini ke orang lain dengan harga yang lebih mahal.

Sebuah akun Facebook mengirimkan postingannya ke group jual beli di Facebook, yang menyebutkan bahwa menjual dua unit Kawasaki ZX-25R berwarna hijau dan biru.

Kawasaki ZX-25R resmi diperkenalkan.

Untuk memastikan bahwa si makelar itu betul telah melakukan pre order selain mencantumkan nomor telepon, dia bersedia untuk bertemu dengan calon pembeli dengan membawa SPK (Surat Pemesanan Kendaraan).

Namun harga yang ditawarkan berbeda dengan harga resmi yang dikeluarkan oleh Kawasaki Indonesia, jika Kawasaki Indonesia menjual Kawasaki Ninja empat silinder ini dengan harga Rp96 juta untuk versi standar, dan Rp112,900,000 untuk versi special edition. Sementara makelar tersebut menjual dengan harga Rp135 juta untuk versi special edition.

Baca juga: Identik dengan Warna Hijau, Kenapa Kawasaki ZX-25R Ada Warna Biru?

Berita Terkait
hitlog-analytic