Akal-akalan Pemudik yang Berhasil Mengelabui Polisi
100kpj – Mendekati Hari Raya Idul Fitri, tampaknya semangat para pemudik untuk pulang ke kampung halamannya semakin besar. Mereka bahkan rela melakukan hal-hal yang tidak nyaman ketika berada di dalam kendaraan, hanya untuk bisa lolos dari pemeriksaan petugas ketika melewati check poin.
Modusnya beragam ada yang bersembunyi di toilet bus, diam berada di tumpukkan kerupuk bahkan adapula supir bus yang nekat mudik jalan kaki dari Jakarta ke Solo, rata-rata motivasi para pemudik ini bukan hanya ingin merayakan Lebaran bersama keluarga, atau bersilaturahmi dengan sanak saudara tapi mereka sudah tidak mempunyai pekerjaan di daerah rantau akibat dari penyebaran virus corona.
Nah, karena motiviasinya seperti itu sehingga para pemudik rela putar pikiran untuk mendapatkan cara agar bisa bebas dari pemeriksaan polisi kala melintas pos check point.
Salah satu akal-akalan yang berhasil mengelabui petugas adalah sejumlah bus nekat memasang stiker khusus dari Kementerian Perhubungan yang dipalsukan, untuk dapat melintas pos pemeriksaan pelarangan mudik guna cegah penyebaran Virus Corona atau COVID-19.
Direktur Lalulintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengungkapkan, Satuan Patroli dan Pengawalan (Satpatwal) mengamankan empat bus nakal tersebut di depan Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.
Sambodo menjabarkan, bus itu awalnya diberhentikan oleh anggota jajaran Satpatwal saat tengah melakukan patroli. Personel kemudian melihat bus berstiker palsu itu melintas di depan Bumi Perkemahan Cibubur.