Hobinya Mahal, Motor Seharga Puluhan Juta Dibuang ke Sungai
Selain itu, ketika proses pengangkatan dari sungai, suara yang disinyalir dari seorang yang merekam berbicara, "Motor puluhan juta di buang sama polisi," ucap salah satu pemuda dalam video.
Sontak suara dari perekam tersebut membuat nitizen bereaksi, macam-macam komentar dari nitizen, namun kebanyakan mereka meledek suara yang terdapat dalam video yang menyatakan bahwa motor tersebut seharga puluhan juta Rupiah.
"1.motor bahan/bodong 2jt 2.frame 1,5jt 3.boreup mesin+karbu 2jt 4.upgrade cvt 1t 5.velk+tromol+ban 1jt 6.CDI1,5jt 7.tetek bengek/part perintilan 1jt 8.biaya tak terduga 500k. Puluhan juta daari mana? Paling top juga 10jt," tulis komentar dari akun @ethodamn.
"Motor puluhan juta tapi ga bisa nyewa sirkuit yang harganya 2 jutaan," komentar dari akun @ipank.m.s
Baca juga: Terinspirasi Jokowi, Wanita Ini Tebar Duit di Atas Mobil Mewahnya