Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Intip Garasi Arteria Dahlan yang Tuntut Najwa Shihab Minta Maaf ke DPR

Anggota DPR Fraksi PDI Perjuangan, Arteria Dahlan
Sumber :

"Saran saya secara pribadi, selaku anggota Komisi III, selaku anggota Badan Legislasi, dan selaku Deputi Penerangan Umum Satgas Lawan Covid-19 meminta Najwa minta maaf," kata Arteria dalam keterangan tertulis.

"Ini kan statementnya sudah dikonstruksikan dan disengaja benar-benar untuk memfitnah dan menista pribadi maupun anggota DPR," lanjutnya.

Terlepas tuntutannya tersebut, Arteri ternyata memiliki harta yang cukup banyak. Berdasarkan penelusuran di laman Komisi Pemberantasan Korupsi, Arteria menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara pada Mei 2019.

Dalam data tersebut, ia diketahui memiliki dua tanah beserta bangunan, satu di Bogor dan satu lagi di Jakarta Selatan. Keduanya bernilai Rp185 miliar.

Selain itu, Arteria juga memiliki delapan kendaraan di garasi rumahnya. Lima berupa kendaraan bermotor roda empat, sedangkan sisanya sepeda motor. Uniknya, meski memiliki banyak mobil, namun tidak ada yang banderolnya lebih dari setengah miliar rupiah.

Ada satu unit Mercedes-Benz lansiran 2010, namun Nilai Jual Kendaraan Bermotor model tersebut hanya Rp310 juta. Begitu juga dengan sepeda motor, unit yang paling muda usianya yakni buatan 2011. NJKB unit tersebut hanya Rp5,5 juta.

Berikut daftar kendaraan milik Arteria Dahlan:

Nissan X-Trail 2008, Rp150.000.000
Mercedes-Benz 2010, Rp310.000.000
Honda CR-V 2007, Rp173.000.000
Nissan Serena 2010, Rp152.500.000
Honda Accord 2008, Rp225.000.000
Sepeda motor Honda 2011, Rp5.500.000
Sepeda motor Yamaha 2007, Rp4.000.000
Sepeda motor Honda 2006, Rp3.000.000

Berita Terkait
hitlog-analytic