5 TERPOPULER: Jokowi hingga Dibunuhnya Penemu Mesin Berbahan Bakar Air
100kpj – Berita-berita terpopuler di 100KPJ pada Kamis 23 April 2020 didominasi oleh pemberitaan soal komentar Presiden Jokowi. Di mana, menurut orang nomor satu di Indonesia tersebut bila mudik dan pulang kampung memiliki arti yang beda.
Kemudian ada kisah seorang penemu mesin berbahan bakar air yang mengalami nasib cukup mengenaskan. Selain itu masih ada berita lainnya yang masih menarik untuk disimak oleh para pembaca setia 100KPJ.
Berikut 5 Berita Terpopuler 100KPJ, Kamis 23 April 2020:
1. Jokowi Bedakan Arti Mudik & Pulang Kampung, Netizen: Perlu Revisi KBBI
Presiden Joko Widodo telah resmi menyatakan larangan mudik untuk tahun ini pada Selasa 21 April 2020. Namun, banyak pihak yang menilai putusan orang nomor satu di Indonesia itu sudah telat karena banyak yang sudah pulang ke daerahnya dan berpotensi sebarkan corona.
Namun menurut Jokowi, masyarakat yang pergi dari Jakarta dan wilayah sekitarnya adalah kegiatan pulang kampung. Hal tersebut dijelaskan Jokowi pada Najwa Shibab saat wawancara di Istana Merdeka, Selasa 21 April 2020.
Baca selengkapnya: klik di sini.
2. Ciptakan Mesin Berbahan Bakar Air, Orang Ini Dibungkam dan Dibunuh
Pada suatu hari di tahun 1975, seorang ahli mesin asal Amerika Serikat, Stanley Meyer sukses membuat negaranya bangga setelah berhasil menemukan mesin berbahan bakar air atau fuel-cell. Hasil temuannya tersebut menjadi istimewa, lantaran kala itu harga minyak sedang melambung tinggi akibat adanya embargo dari Arab Saudi.
Ia dan hasil temuannya itu muncul bagaikan juru selamat. Saat itu, lensa kamera ramai-ramai menyorot wajah dan mesin berbahan bakar airnya. Bahkan, melihat kenyataan tersebut, sudah semestinya Meyer dihadiahi banyak uang serta penghargaan lain dalam berbagai bentuk.
Baca selengkapnya: klik di sini.
3. Jokowi Sebut Mudik & Pulkam Beda, Tengku Zul Teringat Kasus Al Maidah
Pada wawancara khusus yang dipandu Najwa Shihab, Presiden Joko Widodo mengejutkan penonton melalui pernyataannya yang menyebut ‘mudik’ tak sama dengan ‘pulang kampung’.
Sang pemimpin negara itu beranggapan, perbedaan keduanya terletak pada waktu. “Kalau mudik itu di hari lebarannya. Kalau pulang kampung itu bekerja di Jakarta pulang ke kampung asalnya," ujar Jokowi, dikutip Kamis 23 April 2020.
Baca selengkapnya: klik di sini.
4. Sanjung Prabowo, Intip Harta Berjalan Mantan Menko Maritim Rizal Ramli
Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli menyebut pemerintah harusnya berterima kasih kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, karena telah menunda menggunakan uang negara untuk keperluan alutsista.
“Terima kasih sedikit sama Prabowo. Enggak kedengeran suaranya,” ujarnya saat acara Indonesia Lawyer Club di tvOne.
Baca selengkapnya: klik di sini.
5. Sebut Mudik dan Pulkam Beda Arti, Denny Siregar Anggap Jokowi Mendidik
Pada suatu wawancara khusus, Presiden Joko Widodo atau Jokowi sukses membuat Najwa Shihab dan masyarakat yang menyaksikan acara kebingungan. Sang pemimpin negara tersebut berkata, mudik dan pulang kampung sejatinya memiliki arti berbeda.
Dilansir dari akun Twitter pribadinya, Denny menilai, keributan yang terjadi lantaran perbedaan pendapat mengenai mudik dan pulang kampung merupakan hal sia-sia, serta tak ada arti. Ia pun memberikan sedikit pemahaman kepada para pengikutinya soal perbedaan arti keduanya.
Baca selengkapnya: klik di sini.