Ternyata Ini Pelanggaran Favorit Pemotor di Jakarta
100kpj – Polda Metro Jaya mengaku telah mengirimkan ribuan surat kepada para pengendara sepeda motor pekan lalu, surat tersebut secara resmi dikirim ke rumah masing-masing. Tujuan dari dikirimnya surat itu untuk mengonfirmasi soal pelanggaran lalu lintas yang dilakukan pemotor tersebut.
Nantinya masing-masing diberi kesempatan untuk memberikan jawaban benar atau tidaknya pelanggaran teresebut, batas waktu untuk memberikan konfirmasi adalah lima hari. Pelanggaran tersebut dicatat melalui kamera CCTV yang dipasang khusus untuk mengawasi para pelanggar yang menggunakan sepeda motor.Kamera yang diberi nama electronic traffic law enforcement atau ETLE itu, mulai bekerja sejak 1 Februari 2020.
Kepala Sub Direktorat Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Fahri Siregar yang dikutip dari laman Korps Lalu Lintas Polri mengungkapkan bahawa selama sepekan, sudah menjaring 1.201 pelanggar.
Lebih lanjut Fahri menjelaskan, ada dua lokasi pengawasan pelanggaran sepeda motor yang menggunakan teknik ETLE, yakni Sudirman-Thamrin dan busway koridor 6 yang mencakup jurusan stasiun BRT Ragunan dan Dukuh Atas 2. Jalan yang dilalui koridor tersebut meliputi Jl. Harsono RM, Jl. Taman Margasatwa, Jl. Warung Jati Barat, Jl. Mampang Prapatan, Jl. Rasuna Said, Jl. Kendal, Jl. Laturharhari, Jl. Sultan Agung,, Jl. Setiabudi Barat dan Jl. Setiabudi Tengah.
Sesuai dugaan mereka, pelanggaran menjadi favorit para pemotor adalah melewati jalur TransJakarta. Disebut favorit karena setiap hari, ada ratusan pemotor nekat masuk ke jalur busway demi terbebas dari kemacetan akibat lampu pengatur lalu lintas.
Apalagi jalur busway yang sudah terpasang kamera ETLE tidak perlu lagi dijaga polisi. Meskipun ada polisi mereka tidak perlu lagi memberhentikan atau menindak pegendara motor yang melanggar. Seolah menjadi 'jebakan', karena petugas yang berjaga tidak menindak. Sehingga membuat para pemotor merasa dibiarkan kemudian melewati jalur busway, padahal ada kamera yang mengintai mereka.
Selain itu, ada lima jenis pelanggaran yang dipantau. Yakni, tidak menggunakan helm, melanggar batas berhenti di lampu pengatur lalu lintas, melanggar marka, menerobos traffic light, serta melintas di jalur busway.

Tilang Poin yang Membaca Wajah Pengemudi Bisa Bikin SIM Gak Berlaku

Mobil yang Kena Tilang Ganjil Genap saat Mudik Bertambah, Siap-siap Bayar

Pengendara yang Cuma Tunjukan Foto SIM dan STNK Tetap Ditilang, Ini Alasan Polisi

86 Ribu Lebih Kendaraan Kena Tilang Selama Operasi Keselamatan 2024, Ini Pelanggaran Terbanyak

9.183 Pengendara Kena Tilang Selama 9 Hari Operasi Keselamatan Jaya 2024

Polisi Gelar Operasi Keselamatan Mulai Hari Ini Tanpa Razia, Bidik Pelanggaran Ini

Viral Pria Tua Bersorban Doakan Polisi Kena Azab karena Kesal Kena Tilang

Viral Pengemudi Xpander Kena Tilang Polisi dan Diajak Masuk ke Mobil Patwal, Ada Apa?

Soal Tilang Uji Emisi, Polisi Masih Tunggu Kesadaran Pemilik Kendaraan

Memang Boleh Petugas Dishub Lakukan Penilangan dan Razia Kendaraan? Pahami Aturannya

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
