Husqvarna dan KTM Boyong Motor Anyar di IIMS 2019
100kpj – Indonesia International Motor Show (IMMS) 2019 menjadi tempat produsen roda empat dan dua untuk memperkenalkan produk-produk terbarunya. Salah satunya adalah PT Premium Motorindo Abadi (PMA) selaku pemegang merek Husqvarna dan KTM.
Dalam pameran yang berlangsung dari 25 April hingga 5 Mei 2019 itu, Husqvarna akan memboyong Vitpilen 701. Menurutnya, motornya tersebut bakal dirilis karena sudah banyak peminatnya di Tanah Air.
"Untuk Husqvarna kami akan membawa Vitpilen 701 sebagai pendamping 401 yang sudah hadir di pameran ini (IIMS) tahun lalu," kata Public Relation PT PMA, Fitri Rahmadani, di situs IIMS.
Vitpilen 701 memiliki spek cukup gahar dengan menggunakan mesin 692,7 cc satu silinder berpendingin air. Motor dari Austria ini bisa menghasilkan tenaga 75 tk dan torsi 72 Nm.
Bakal juga hadir motor penggaruk tanah Husqvarna, yakni FC 405. Sedangkan untuk KTM, ada edisi spesial yaitu KTM SX-F 450 Herling Replika.
Motocross ini tampil dengan desain tunggangan milik Heffrey Herling, juara FM MXGP World Championship 2018. Untuk harganya, motor dengan mesin 1 silinder 4 tak 449,9 cc ini dilepas Rp200 juta.

Pedro Acosta Bakal Direkrut Ducati Jika KTM Mundur dari MotoGP?

Hasil Tes MotoGP 2025 di Catalunya, Marc Marquez Kalah Cepat dari Adiknya

Dikontrak KTM di MotoGP 2025, Pedro Acosta 'Unjuk Gigi' Depan Brad Binder di Mugello

Holiday on Wheels, Pembuktian Mobil-mobil Baru di IIMS Menempuh Perjalanan Ribuan Km

Juara Dunia MotoGP Percaya Marc Marquez Jadi Rekan Pedro Acosta di KTM

Mobil Listrik MG 4 EV Bikin Penasaran, Sebanyak Ini Orang yang Coba Selama 10 Hari

Konsumen Belum Coba, Sudah Sebanyak Ini Pemesanan Mobil Listrik VinFast

Suzuki Jimny 5 Pintu Laku Ratusan Unit di IIMS 2024, Kapan Dikirim ke Konsumen?

IIMS 2024 Sudah Raih Transaksi Rp3,1 Triliun Jelang Penutupan Pameran

Panaskan Suasana Pameran IIMS 2024, Suzuki Tawarkan Promosi Menguntungkan untuk Pengunjung

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
