Unik Bener, Sepeda Listrik Xiaomi Bisa Dilipat Sekecil Kertas HVS
100kpj – Ekspansi Xiaomi dengan merambah lahan baru setelah selama ini dikenal sebagai produsen handphone tampaknya bukan hanya isapan jempol. Produsen HP asal Tiongkok ini cukup serius untuk merambah pasar roda dua khususnya kendaraan listrik yang memang tengah naik daun.
Kiprah Xiaomi di kendaraan roda dua diawali dengan peluncuran sepeda listrik Himo T1 pada April 2019 lalu. Menariknya, sepeda listrik yang ditanami baterai berkekuatan 14 ribu mAh ini mampu menempuh jarak 120 km sekali pengecasan.
Tak hanya itu, produk perdana Xiaomi ini juga telah menggunakan lampu LED sebagai penerangannya. Termasuk juga telah menggunakan rem cakram hidrolik. Selain tentu pedal dan rantai yang terhubung ke roda belakang untuk versi manual.
Foto: Xiaomi Himo T1
Kini Xiaomi kembali mengeluarkan produk baru yang masih mengusung konsep sepeda listrik. Namanya Himo H1. Yang membuat produk ini sangat menarik dan spesial, ternyata sepeda listrik ini bisa dilipat hingga seukuran kertas HVS A3. Kecil banget.
Sedangkan untuk beratnya hanya 13 kilogram dan sepeda listrik ini menggunakan dinamo 180 W DC sebagai motor yang mampu memberikan tegangan 36 V. Sedangkan untuk baterainya menggunakan lithium-ion 6000 mAh yang hanya butuh waktu 5 jam untuk pengisian penuh. Usia baterai sekitar dua tahun atau sekitar 500 kali pengecasan.
Lalu bagaimana top speednya? Karena ukurannya yang bisa super mini dan ringan, tentu untuk berbicara kemampuan juga sangat terbatas. Himo H1 ini hanya punya top speed 18 km/jam dan jarak tempuhnya pun hanya 30 km.
Bicara harga, sepeda listrik super imut Himo H1 ini juga tak jauh berbeda dari pendahulunya Himo T1 yang juga dibanderol sekitar Rp6 jutaan di Tiongkok.