Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Kredit Honda Genio Rp600 Ribu per Bulan, Berapa DP-nya?

Skutik Honda Genio.
Sumber :
AHM

100kpj – Bukan cuma Scoopy, skutik bercita rasa retro besutan Honda. Sebab jenama berlogo sayap mengepak itu juga memiliki skutik Genio yang belum lama ini melakoni debutnya di Indonesia.

PT Astra Honda Motor selaku agen pemegang merek Honda di Indonesia menawarkan Genio dengan banderol Rp17 jutaan, yang terbagi dalam dua tipe.

Menurut Presiden Direktur PT AHM, Toshiyuki Inuma, saat peluncuran pada Juni 2019 lalu, Genio merupakan skutik yang berbeda. Desainnya memang sengaja mengusung wujud casual dan fashionable, sesuai tren generasi muda saat ini.

"Ukuran tubuhnya kompak, cocok digunakan pria ataupun wanita. Performa serta ragam fiturnya lengkap sesuai yang diharapkan konsumen. Semua itu dibungkus dengan harga terjangkau,” kata Inuma, di Kemayoran, Jakarta Pusat.

Honda Genio dibekali fitur-fitur penunjang, yang menyesuaikan kebutuhan pengguna harian. Seperti penyimpanan bagasi besar berkapasitas 14 liter, dengan power charger di dinding bagian dalam. Hal itu bertujuan agar generasi muda yang sedang terburu-buru, namun gawainya tak memiliki cukup daya, bisa melakukan charging selama perjalanan.

Honda Genio meluncur di Jakarta.


Skutik tersebut juga ditanamkan lampu jenis LED, yang dipadukan dengan sein yang terpisah dari cover bodi. Penempatan tersebut diklaim mampu memberi pencahayaan yang terang dan optimal.

Sementara itu, di bagian head unit, tersedia panel instrumen yang memuat kecepatan, odometer, kapasitas bahan bakar, serta indicator ECO. Seluruhnya ditampilakan melalui kombinasi warna yang ramai.

Soal jantung teknis, Honda Genio mengusung mesin Enhanced Smart Power (ESP) 110cc dengan pembakaran injeksi PGM-FI. Pembekalan tersebut membuat sepeda motor mampu menghasilkan tenaga 6,6 daya kuda, serta torsi maksimum 9,3 Newton meter.

Skema Kredit

Bukan cuma dapat dibeli dalam skema pembayaran tunai. Sebab Honda juga sudah bekerjasama dengan sejumlah lembaga pembiayaan agar Genio turut bisa dibeli dalam pembayaran mengangsur.

Jika melihat tabel angsuran yang diperoleh redaksi per Oktober 2019, nampak Genio bisa dikredit dengan angsuran termurah Rp600 ribuan. Sementara angsuran tertinggi yakni Rp1,8 juta.

Besaran jumlah angsuran tentu dipengaruhi tenor yang ditempuh calon konsumen. Semakin tinggi jumlah angsuran, maka akan lebih cepat waktu pembayarannya.

Berikut tabelnya:

Cicilan Honda Genio.
Berita Terkait
hitlog-analytic