Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo
Cara kerja transmisi matik elektrik mirip perpindahan gigi di motor manual. Terbagi menjadi 3 tingkatan yang bisa diatur secara manual melalui tombol Turbo Y-Shift, yaitu low, medium, dan high.
Kemudian terdapat dua mode berkendara untuk memaksimalkan tenaga, atau fungsi YECVT. T-Mode sendiri memiliki karakter berkendara yang lebih smooth, sementara S-Mode membuat feeling akselerasi menjadi lebih agresif.
Yamaha Aerox baru ditawarkan 4 varian, yaitu Standard dengan harga Rp29,900 juta yang tersedia dalam warna silver yellow, matte blue, red, dan black. Untuk tipe ini mesin masih sama dengan versi sebelumnya.
Kemudian tipe lain yang tidak disematkan teknologi turbo adalah CyberCity yang dilego Rp33,990 juta dengan pilihan warna cybercity, dan matte blue yellow.
Ketiga Aerox Turbo seharga Rp39,550 juta dengan satu warna, yaitu matte dark grey, dan keempat atau varian tertinggi Turbo Ultimate yang dibanderol Rp41,730 juta dengan warna serupa namun dilengkapi damper agar motor lebih stabil saat bermanuver.