Harley-Davidson Edisi Terbatas Melantai di GIIAS 2024, Cuma Ada 15 Unit di Indonesia
100kpj – PT JLM Auto Indonesia menghadirkan Harley-Davidson Hydra-Glide Revival 2024 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2024). Model baru ini hadir sebagai edisi terbatas dan cuma ada 15 unit saja di Tanah Air.
Dalam pameran GIIAS 2024, Harley-Davidson menghadirkan model Hydra-Glide Revival 2024 yang menjadi sebuah ikon yang menarik bagi banyak penggemar Motor Gede alias moge. Diketahui, model tersebut hadir sebagai bagian dari Icons Motorcycle Collection dengan edisi terbatas hanya berjumlah 1.750 unit di seluruh dunia.
“Di global itu ada 1.750 unit dan yang masuk Indonesia ada 15 unit. Tapi, kisi-kisinya, semua sudah sold out,” kata Sales & Marketing Director JLM Auto Indonesia Irvino Erdwardly dalam konferensi pers di GIIAS 2024.
Model Hydra-Glide Revival menggunakan finishing warna cat khusus Redline Red dengan panel Birch White pada sisi tangki bahan bakar. Kemudian ada lencana tangki krom Harley-Davidson V dan lencana tulisan Hydra-Glide di bagian sepatbor depan.
Bicara spesifikasi, Hydra-Glide Revival mengusung mesin Milwaukee-Eight 114 V-Twin counter-balanced dengan pembersih udara Screamin' Eagle High-Flow. Mesin ini juga menerima semua kit Harley-Davidson Screamin' Eagle Stage Upgrade yang berlaku.
Motor ini menggunakan suspensi belakang mono-shock yang dapat disesuaikan di bawah jok. Kemudian ada fitur electronic cruise control untuk mempertahankan kecepatan yang stabil untuk kenyamanan perjalanan jauh.

Opsen Pajak Bikin Anjlok Penjualan dan Harga Motor Naik Rp2 Juta

Biar Tak Bingung, Ini Cara Hitung Opsen Pajak Kendaran yang Berlaku di 2025

Terungkap! Ini Desain Motor Listrik yang Meluncur Tahun Depan dari MAKA Motors

Bakal Kena PPN 12 Persen, Ini Motor dan Mobil yang Masuk Kategori Mewah

Pameran Motor IMOS 2024 Catat Transaksi Penjualan Rp70 Miliar

Honda Bikin Mesin Motor Pakai Turbo, Siap Jadi Pesaing Kawasaki Ninja H2

27 Merek Mobil Ramaikan Pameran GJAW 2024, Ada Merek Baru

Respiro Rilis Jaket Motor Threnox yang Kaya Fitur di IMOS 2024

Banyak Untungnya Beli Kaca Film Mobil Buatan Jepang di GIIAS Semarang 2024

Honda CBR150R Terbaru Meluncur di Indonesia dengan Harga Mulai Rp39 Jutaan

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
