Skutik Honda Stylo 160 Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp27 Jutaan
Honda Stylo 160 mengaplikasikan mesin yang lebih besar dari skutik sejenisnya yakni 160cc 4 katup berpendingin cairan eSP+ yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,3 kW/8.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 13,8 Nm/7.000 rpm. Selain itu, model ini juga memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebesar 5L.
Executive Vice President Director PT AHM, Thomas Wijaya mengatakan saat ini sepeda motor menjadi bagian dari identitas karakter penggunanya sesuai gaya hidup mereka. AHM menghadirkan New Honda Stylo 160 sebagai upaya perusahaan untuk dapat semakin melengkapi konsumen pecinta fashion premium yang selalu tampil trendi, termasuk dalam melakukan mobilitas di jalanan.
“Melalui New Honda Stylo 160, AHM ingin hadir sebagai partner terbaik para pecinta fashion premium sebagai bagian dari wujud ekspresi mereka untuk menjadi trendsetter saat berkendara di jalan sekaligus saat merasakan kesenangan berkendara yang aman dan nyaman,” ujar Thomas.
Skutik yang memakai rangka eSAF ini dipasarkan dengan dua tipe yakni ABS dan CBS dengan total 6 varian warna yang modis. Tipe ABS dipasarkan Rp30.425.000 (On the road Jakarta) ini tersedia dalam 3 warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black dan Royal Matte White.
Sedangkan untuk tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp27.550.000 (on the road Jakarta), tersedia dalam 3 warna juga yaitu Glam Red, Glam Black dan Glam Beige. Model ini juga dilengkapi dengan garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer), garansi komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan selama 1 tahun atau 12.000 km.