Bos AHM Akhirnya Buka Suara Soal Recall Rangka eSAF Motor Honda
100kpj – Sejak rangka eSAF motor Honda bermasalah, dan menjadi sorotan pemerintah, ada dua perwakilan PT Astra Honda Motor (AHM) yang selalu pasang badan untuk memberikan klarifikasi, atau muncul ke publik.
Kedua sosok tersebut, yaitu Direktur Produksi AHM David Budiono, dan General Manager Corporate Communication AHM, Ahmad Muhibbudin. Lalu kemana bos dari produsen motor Honda tersebut?
Melalui laman Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Astra International Tbk diwakilkan oleh Executive Vice President Director AHM, Thomas Wijaya, angkat suara terkait rangka eSAF
Orang nomor dua di AHM tersebut sekaligus menjawab terkait isu recall motor Honda, atas dorongan Kementerian Perdagangan (Kemendag), akibat masalah pada rangka eSAF.
“Kami memperoleh klarifikasi bahwa tidak ada pernyataan terkait himbauan maupun perintah penarikan produk (recall) dari Direktorat Pemberdayaan Konsumen Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kemendag kepada AHM,” ujar Thomas.
Sebelumnya Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) bersama Kementerian Perhubungan membentuk tim khusus untuk investigasi rangka eSAF setelah mengadakan pertemuan dengan AHM pada Senin 28 Agustus 2023.
Senior Investigator KNKT Achmad Wildan, menyebut, desakan beberapa pihak agar AHM melakukan recall dinilai belum perlu, dan tim investigasi akan mengumpulkan data terlebih dahulu agar semua keputusan yang diambil tepat sasaran.
"Itu namanya keputusan membabi buta (recall langsung), tidak ada dasarnya. Saya kalau menyampaikan sesuatu harus ada dasarnya, faktanya,” kata Wildan.
Tim investigasi itu melakukan kunjungan ke pabrik motor Honda di Cikarang, Jawa Barat untuk melihat proses pembuatan rangka Genio 2019, BeAT terbaru, Scoopy, dan Vario 160 yang sudah terbuat dari plat baja.
“Kita akan melakukan kunjungan ke pabrik terkait bagaimana rangka itu dibuat, dan segala macam. Sehingga kita punya gambaran ada masalah apa? Ini akan dibuat sebagai improvement untuk mencegah hal serupa tidak terjadi lagi,” tutur Wildan.
Hingga kini belum ada update terbaru terkait hasil investigasi KNKT bersama Kemenhub. Sebelumnya, ada banyak pengguna motor Honda yang mengabadikan dalam bentuk video di media sosial, memperlihatkan rangka eSAF berkarat, keropos. Hingga patah.
Namun klarifikasi AHM dianggap belum menjawab semua keluhan konsumen, karena pembahasan atau informasi yang mereka berikan dinilai pembelaan diri, karena berfokus pada bercak kuning yang diklaim sebagai silikat, bukan karat.

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!

New Honda PCX 160 Meluncur dengan Desain dan Fitur Baru, Harga Rp33 Jutaan

Avanza Masih Jadi Mobil Bekas Paling Diminati di Balai Lelang, Kalau Motor?

All New Honda PCX Meluncur, Pakai Mesin Lebih Kecil

Honda Scoopy Baru Meluncur, Apa Istimewanya?

AHM Boyong Jajaran Motor Listrik Jagoannya di IMOS 2024

Honda CBR150R Terbaru Meluncur di Indonesia dengan Harga Mulai Rp39 Jutaan

Hadir di 3 Pulau Berbeda Honda Bikers Day 2024 Digeruduk Ribuan Motor Honda

Alasan AHM Berani Jual Motor Listrik Honda dengan Harga Cukup Mahal

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
