Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Harga Rangka eSAF Motor Honda Jika Ingin Ganti Gegara Keropos dan Karat

Rangka eSAF motor Honda
Sumber :

100kpj - Rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) yang digunakan di beberapa motor matik baru Honda viral di jagat maya, lantaran ditemukan karat, dan keropos di bagian bawah.

Menanggapi hal tersebut, General Manager Communication PT Astra Honda Motor (AHM), Ahmad Muhibbudin menyebut, bahwa rangka eSAF yang viral di media sosial tersebut perlu diperiksa agar bisa diketahui sumber masalahmya.

Honda Genio warna baru

"Harus diketahui dulu faktor apa yang menyebabkan sasis motor keropos, jadi perlu diperiksa langsung," ujar Muhib sapaan akrabnya kepada wartawan, dikutip, Sabtu 19 Agustus 2023.

Belum diketahui, keputusan dari pihak produsen terhadap konsumen yang mengalami kejadian tersebut, seperti terlihat di media sosial. Namun Honda memberikan garansi selama satu tahun, atau 10 ribu km untuk rangka eSAF.

Jarak tempuh, atau waktu pemakaian mana dulu yang tercapai, bagi mereka yang ingin memboyong sasis tersebut jika mengalami kerusakan dijual terpisah dengan syarat-syarat yang perlu dipenuhi.

Berdasarkan informasi yang dikutip dari jaringan diler motor Honda di Jawa Barat, yaitu PT Daya Adicipta Motora (DAM), rangka eSAF dengan kode part 50100K1AN00 dibanderol Rp1 jutaan untuk Genio, BeAT, dan Scoopy.

Berita Terkait
hitlog-analytic