Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Piaggio Indonesia Buka Peluang Produksi Vespa Listrik Secara Lokal di Cikarang

Vespa Elettrica
Sumber :

100kpj – Piaggio Group merupakan salah satu pabrikan roda dua yang turut meramaikan kendaraan ramah lingkungan lewat dua motor listriknya. Piaggio Indonesia sendiri tak menutup peluang untuk memproduksi Vespa listrik di Indonesia.

Kemenperin sendiri menargetkan industri otomotif Indonesia memproduksi 400 ribu unit Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) pada 2025. Jumlah itu sebanyak 25% dari total produksi kendaraan bermotor roda empat di Indonesia yang mencapai 1,6 juta unit pada 2025.

Bahkan, pemerintah sudah mempersiapkan subsidi untuk mobil listrik dan motor listrik. Insentif ini guna mendorong percepatan pertumbuhan industri kendaraan listrik, baik roda dua ataupun roda empat.

Terkait hal itu, PR & Communications Manager PT Piaggio Indonesia (PID) Ayu Hapsari menyebutkan, peluang pabrik Piaggio Indonesia di Cikarang untuk memproduksi motor listrik bisa saja terealisasi. Tapi pihaknya harus melakukan riset dan kajian terkait kebutuhan demand dari pasar lebih dahulu.

"Memang tahun ini kita baru memproduksi Vespa LX 125. Namun sangat memungkinkan bahwa akan ada model-model atau merek lain yang diproduksi. Karena pabrik ini baru diresmikan pasti akan ada improvement," kata Ayu di Jakarta, Selasa 13 Desember 2022.

Se

Vespa listrik.
belumnya, Direktur Jenderal Industri Logam Mesin Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) Kemenperin Taufik Bawazier mengatakan, langkah ke depan dari pabrik PID bukan cuma membuat motor bermesin internal bahan bakar saja. Namun di 2023 mereka akan memproduksi motor berteknologi listrik.

"Banyak yang tertarik sama electric vehicle. Ya, nanti (produksi motor listrik) akan dirakit di sini. Target kita di 2023 atau 2024-lah," kata Taufiek di Pabrik Piaggio Cikarang, tahun lalu.

Berita Terkait
hitlog-analytic