Yamaha Mulai Ikut Kembangkan Sistem Airbag di Sepeda Motor
100kpj – Fitur keselamatan airbag tentunya sangat lumrah pada mobil, sedangkan di motor lumrahnya ada pada jaket si pengendara. Itu seperti diterapkan pada pengendara di balapan MotoGP, di mana airbag ada di baju balap bukan motor.
Kecuali pada motor Honda Goldwing yang dilengkapi oleh airbag. Sistem airbag sepeda motor Honda bertindak sebagai bantalan untuk melemahkan momentum dalam tabrakan frontal, di mana pengendara terlempar ke depan.
Kini, beberapa pabrikan besar tengah mencoba untuk menerapkan airbag pada motornya. Dilansir dari Rideapart, Pada November 2021, Piaggio dan pembuat airbag otomotif Autoliv mengumumkan bahwa mereka telah kerjasama.
Keduanya terlibat pengembangan bersama yang bertujuan untuk menciptakan sistem airbag kendaraan roda dua. Ternyata, Yamaha juga sedang mengembangkan sistem airbag pada motornya, dan sudah berjalan.
“Ya, kami sedang mempertimbangkan airbag untuk sepeda motor. Sudah beberapa perusahaan membuat pengumuman dan beberapa lainnya berkumpul untuk pengembangan ini," ujar General Manager Pusat Riset dan Pengembangan Teknis Yamaha Heiji Maruyama.
"Saya yakin beberapa sudah ada di pasar, dan kami juga mengembangkannya. Tapi kami tidak dapat membuat roadmap peluncurannya sekarang,” lanjutnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan bedanya sistem aribag di mobil dan motor, untuk roda tentunya ukuran dan bentuk akan beda. Pertimbangan tambahan dengan pengendara termasuk fakta bahwa sabuk pengaman tidak digunakan pada sepeda motor.
Hal ini pada gilirannya, dapat mempersulit formulasi sistem perlindungan yang meningkatkan keselamatan pengendara secara memadai. Namun semua faktor yang terlibat diperlukan dan Yamaha akan melakukan yang terbaik untuk meneliti dan mengatasi masalah ini.
"Tujuan kami adalah untuk mengintegrasikan teknologi ke dalam motor kecil dan, secara teknis, kami telah sampai pada tahap yang sangat matang,” paparnya.
Akan tetapi, Maruyama belum membocorkan kapan tehnologi ini akan disematkan pada motor mereka. Tapi, melihat kemajuan yang telah dilakukan Yamaha saat ini, tentu dalam waktu yang tak lama lagi.