Biar Lebih Ganteng Ada Promo Helm Nolan dan RSV di IMOS 2022
100kpj - Sebelum mengendarai sepeda motor, hal wajib yang perlu digunakan adalah perangkat keselamatan, salah saatunya helm.
Fungsinya tentu untuk menjaga kepala Anda dari benturan ketika terjadi kecelakaan di jalan.
Selain itu, helm dapat menjaga visibiltas saat berkendara, karena fungsi kacanya dapat melindungi mata dari kotoran atau debu.
Di Indonesia, banyak model helm yang ditawarkan oleh sejumlah brand dengan spesifikasi berbeda. Bukan sekadar melindungi kepala, helm juga menunjang penampilan.
Hampir semua merek helm ternama dipasarkan di Indonesia, mulai dari Arai, Nolan, AGV, Bell, X-Lite, Shoei, dan lain-lain dengan harga yang lebih mahal dari helm lansiran lokal.
Hal wajar, mengingat status helm tersebut impor dari beberapa negara. Harga pelindung kepala itu bisa lebih mahal untuk edisi khusus, atau yang memiliki sejarah penting karena digunakan pembalap MotoGP.
Mengingat harga helm branded itu tergolong mahal bagi sebagian orang, ada beberapa yang bisa dicicil dengan lembaga pembiayaan tertentu.
Bagi bikers, yang menginginkan helm buatan brand ternama tapi dengan harga terjangkau, ada beberapa booth apparel, dan helm di pameran Indonesia Motorcycle Show, atau IMOS 2022 menawarkan promo khusus.
"Selama pameran kami menawarkan Nolan model half face dari harga Rp8,050 juta jadi Rp4,8 juta diskonnya 50 persen. Kalau mau yang lebih murah ada N605 tapi hanya satu warna dari Rp3,7 juta jadi Rp2,6 juta," ujar salah satu sales di booth Nolanderide, Jumat 4 November 2022.
Sementara untuk brand lokal ada RSV, dan NJS yang menawarkan berbagai model dengan harga terjangkau.
Selama IMOS 2022, untuk setiap pembelian helm RSV semua varian mendapatkan visor setara Rp225 ribu.
Sedangkan promo NJS ZX1 potongan 20 persen semua warna solid, dan grafis seharga Rp730 ribu, dan Rp680 ribu.