Siap Bikin Gempar, Ninja 250cc Empat Silinder Dijadwal Lahir Oktober
100kpj – Kawasaki terus mengisi ruang publik dengan isu hot proyek Ninja 250cc empat silindernya. Motor itu karuan membuat heboh jagat roda dua, lantaran pembenaman jantung mekanis yang diusung, dan berbeda dengan para kompetitornya.
Menurut rencana, Kawasaki akan merilis motor bernama ZX-25R itu di ajang pameran otomotif Tokyo Motor Show 2019, Oktober mendatang. Itu artinya motor tersebut akan melakukan debut perdana di Jepang, meski tidak diketahui apakah itu merupakan unit versi produksi atau sekara wujud purwarupa.
Dikutip Young Machine, Rabu 31 Juli 2019, Kawasaki ZX-25R sendiri merupakan proyek besar yang melibatkan tiga negara. Sejauh ini produksi memang dilakukan di Jepang, namun pengembangannya melibatkan dua negara lain, seperti Indonesia dan Thailand.
Konon, Kawasaki sudah melakukan pengetesan motor ini di suatu tempat sejak dua bulan lalu. Namun sayang, tanda-tanda bocoran spyshoot gelap, lantaran tak tertangkap bidikan kamera.
Jika meluncur nanti, banyak pihak memastikan apabila Ninja empat silinder ini bakal disukai banyak orang. Apalagi kelas 250cc memang tengah mendapat sorotan terkait kecilnya penjualan motor sport.
Dengan segala kelebihan yang dimiliki, bisa jadi Ninja ZX-25R bakal mengungguli semua pesaingnya di kelas yang sama.
Dari bocoran majalah otomotif kenamaan Jepang itu, Ninja ZX-25R bakal memiliki tenaga berlimpah, sekira 60 daya kuda. Mesin diklaim dapat berputar pada 20.000 rpm. Sadis bukan?