Mau Buka Cafe Keliling, Tak Ada Salahnya Coba Motor Ini
100kpj – Belakangan ini, bisnis cafe sedang diminati para pengusaha muda di Tanah Air. Bukan hanya menjualnya di kedai tetap, sebagian memilih menggunakan kendaraan niaga, untuk memasarkannya dengan cara berkeliling.
Selain kendaraan roda empat, sepeda motor juga bisa difungsikan sebagai ‘kedai keliling’. Bahkan, ada satu perusahaan yang menyediakan unitnya dalam keadaan siap pakai. Artinya, sang pemilik tidak perlu repot-repot memodifikasinya lagi.
Perusahaan itu adalah PT Nozomi Otomotif Indonesia atau NOI, yang menjual sepeda motor unik bernama Cafe WC 150. Berasal dari keluarga roda tiga Azabu, kuda besi itu telah dilengkapi etalase kaca serta dua undakan kayu yang berfungsi sebagai meja konsumen, dan juga pelayanan.
Seluruh perlengkapan yang dimuat ke dalam ruangan, dirancang sedemikian ringkas. Sehingga, masih tersedia cukup cela untuk menampung peralatan lain yang dibutuhkan.
Meski nantinya bobot yang dibebankan ke sepeda motor kelewat berat, namun jangan khawatir terjadi kerusakan. Sebab, NOI melengkapi kendaraan tersebut dengan sasis dan shock breaker khusus yang diklaim mampu menopang beban berlebih.
Kedai kopi berjalan itu sudah mereka jual sejak beberapa waktu lalu. Bagi Anda yang ingin merintis usaha di bidang terkait, dan tertarik menjual dagangan dengan cara berkeliling, maka Cafe WC 150 bisa dijadikan pilihan.
Soal harga, motor itu bisa ditebus dengan ongkos Rp41,7 juta. Biaya tersebut sudah termasuk seluruh perlengkapan pendukung di dalamnya.
(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)

Sebelum Menutup Tahun Ini Yamaha MX King 150 Dikasih Baju Baru

Terungkap! Ini Desain Motor Listrik yang Meluncur Tahun Depan dari MAKA Motors

Menunggu Yamaha Aerox Turbo Meluncur di Indonesia, Tampangnya Lebih Sporty?

Royal Enfield Flying Flea, Motor Listrik Bergaya Klasik

Jadi Pesaing Honda ADV, Motor Ini Dibuat Mirip dengan Aprilia Maverick Vinales dan Espargaro

Para Sultan Merapat, 5 Moge Baru Harley-Davidson Meluncur di Indonesia

Honda Super Cub C125 Warna Baru, Motor Bebek Paling Mahal di Indonesia

GIIAS 2024 Menjadi Saksi Lahirnya 8 Merek Mobil Baru di Indonesia

Diam-diam Motor Listrik Asal India atau China Siap Produksi di RI

Sebelum Lebaran Kades dan Lurah Dapat Motor Baru Telan Anggaran Rp11 Miliar

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
