Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Canggihnya Motor Listrik Buatan Yamaha

Motor listrik Yamaha
Sumber :

100kpjMotor listrik merupakan motor masa depan yang dinilai lebih bersahabat dengan alam, karena tidak ada emisi yang dibuang. Makanya enggak heran jika produsen berlomba-lomba untuk memproduksi dan memasarkan motor listrik seperti motor listrik Yamaha.

Pabrikan asal Jepang ini akhirnya secara resmi mengenalkan motor listrik, tak tanggung-tanggung ada dua unit motor listrik Yamaha yang baru saja dikenalkan.

Diantaranya wujud nyata dari konsep E01, dan Neo dari konsep E02. Kedua motor ini sebelumnya pernah ditampilkan dalam ajang Tokyo Motor Show 2019. Kini Yamaha Eropa menyuguhkan motor listrik tersebut untuk konsumen.

Yamaha NEO adalah motor listrik yang mengambil basis dari E02, dengan dimensi yang lebih ramping ketimbang E01.

https://thumb.viva.co.id/media/frontend/thumbs3/2021/12/22/61c2d414ec11e-yamaha-e01_375_211.jpg

Secara spesifikasi Yamaha E02 memiliki ukuran panjang 1.800 mm, lebar 690 mm, dan tinggi 1.200 mm.

Skuter listrik ini lebih ringan dari E01 dan memiliki fitur swap battery. Motor ini akan dirilis untuk publik dalam beberapa minggu ke depan.

Berita Terkait
hitlog-analytic