Yamaha Fazzio, Motor Matik Klasik yang Lebih Canggih dari Honda Scoopy
100kpj – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akhirnya meluncurkan Yamaha Fazzio secara virtual, Senin 17 Januari 2022. Motor matik tersebut mengusung desain klasik, dengan teknologi lebih canggih dari Honda Scoopy.
“Untuk mewujudkan kebutuhan konsumen Yamaha terus berinovasi. Salah satunya menghadirkan produk baru yang masuk kategori Classy Yamaha,” ujar Presiden Direktur PT YIMM, Minoru Morimoto secara virtual.
Baca juga: Hot! Motor Baru Yamaha Bocor Sebelum Dijual Siap Jegal Honda Scoopy
Yamaha Fazzio menjadi produk pertamanya di pasar matik bergaya klasik dengan mesin berteknologi baru yang disebut Blue Core Hybrid berkapasitas 125cc. Dikalim memiliki tenaga besar, namun tetap irit bahan bakar.
Sejumlah komponen yang mendukung cara kerja teknologi semi hybrid tersebut meliputi starter generator control unit, baterai alias aki, dan smart motor generator.
Selain itu untuk membantu penggunaan bahan bakar lebih irit, Fazzio juga dilengkapi stop start system. Fungsinya esin motor otomatis mati saat berhenti dalam waktu 5 detik, dan akan menyala kembali ketiga gas diputar.
Yang menarik, motor matik dengan dimensi kompak tersebut didukung Yamaha Connect. Sehingga motor dapat terhubung dengan smartphone melalui aplikasi yang di dalamnya menyajikan sejumlah informasi.