Hot! Motor Baru Yamaha Bocor Sebelum Dijual, Siap Jegal Honda Scoopy
Setelah gambar patennya ramai diberitakan media luar, hingga media sosial, kini giliran salah satu seniman digital yang berusaha mengejewantahkan wujud asli matik terbaru Yamaha dengan warna imajinasinya.
Melansir Greatbiker, Senin 10 Januari 2022, desain digital garapan Jual SenDie DeSign mencuri perhatian mengingat warna yang dituangkan seperti bendera Indonesia, yaitu memadukan merah dan putih pada bagian luar.
Putih mutiara metalik terlihat mewarnai bodi belakang, kepala, bodi depan, dan spakbor. Aksen merah diberikan pada dashboard, lingkaran lampu utama atau head lamp, dan garais tengah di bodi depan tepat di emblem garpu tala.
Jok juga dibalut warna merah dengan kombinasi hitam untuk penumpang belakang, serta behel juga dibalut merah. Tidak ketinggalan angka 125 yang menjadi identitas dari kapasitas mesin tersebut tersemat di bodi samping.
Pada sektor kaki-kaki, mulai dari pelek, suspensi, dan cover CVT dibalut hitam. Dari sektor belakang penampilannya sekilas mirip Yamaha QBIX.
Sebelumnya salah satu motovlogger Indonesia berhasil mengabadikan wujud matik baru yang sedang uji coba dengan selubung kamuflase dan sekilas mirip dengan gambar paten yang muncul saat ini.
Selain itu, berdasarkan Nilai Jual Kendaraan Bermotor atau NJKB DKI Jakarta, Yamaha diam-diam telah mendaftarkan model baru dengan kode BEJ AT. Model baru itu memiliki harga dasar Rp12,2 juta, menurut beberapa sumber diduga adalah Fino baru.