Orang Ini Beli Motor Matik Seharga Rp60 Jutaan Pakai Uang Recehan
100kpj – Pedagang bumbu dapur di Pasar Sragen, Jawa Tengah, Siswanto menjadi sorotan. Lantaran warga dari Kecamatan Seragen Kota itu membeli motor Yamaha XMAX secara tunai, namun menggunakan uang rupiah pecahan kecil.
“Saya menambung selama tiga tahun, setiap hari saya menyisihkan hasil jualan saya, kadang Rp5 ribu, Rp10 ribu atau pernah juga Rp2 ribu,” ujar Siswanto dikutip dari keterangan resmi Yamaha, Rabu 8 Desember 2021.
Lebih lanjut pria paruh baya itu menjelaskan, sejak XMAX hadir di Indonesi langsung mencuri perhatian. Namun sadar belum memiliki uang untuk meminang motor matik berbadan bongsor tersebut, akhirnya impiannya dipendam.
“Untuk mewujudkan impian tersebut saya harus menabung. Setiap hari saya menyisihkan hasil jualan saya berapapun jumlahnya, saya sudah bertekad menabung setiap hari,” tuturnya.
Kepala Cabang Kondang Motor Sukoharjo jaringan diler Yamaha, Novita Ika Hayungtyas mengaku baru pertama kali mendapatkan pelanggan yang membeli motor dengan harga puluhan juta rupiah pakai uang pecahan kecil alias receh.
“Beberapa kali menerima pembelian cash dari konsumen melalui transfer, atau pecahan uang ratusan ribu. Apa yang dilakukan bapak Siswanto bagi kami pengelaman baru, baiamana kami harus menghitung uang yang nilainya Rp60 jutaan secara tunai dengan berbagai pecahan yang menghambiskan waktu 3,5 jam,” tutur Novita.
Spesifikasi Yamaha XMAX
Motor matik yang terlahir dari keluarga Maxi Yamaha itu dipersenjatai mesin 250cc satu silinder SOHC berpendingin cairan. Tenaga maksimal yang dapat disemburkan 22,5 dk di 7.000 rpm, dan torsi 24,3 Nm di 5.500 rpm.
Secara dimensi memang cukup besar, panjang keseluruhan motor matik tersebut mencapai 2.185 mili meter, dengan lebar 775 mm, dan tingggi 1.465 mm. Jarak sumbu rodanya 1.540 mm, dan jarak terendah ke tanah 135 mm.
Ketinggian tempat duduk 795 mm, matik tersebut memiliki bobot 170 kilogram. Dengan pengisian bahan bakar ke tangki 13 liter, sedagkan kapasitas olinya untuk pergantian berkala sesuai pemakaian sebanyak 1,5 liter.
Pada sektor kaki-kaki terlihat gambot, berkat penggunaan pelek berukuran 15 inci pada bagian depan dibalut ban 120/70, dan belakang mengandalkan pelek 14 inci dengan ban 140/70. Suspensi depan teleskopik, dan belakang ganda.
Untuk sistem keamanannya, pabrikan berlambang garpu tala itu menyematkan beberapa fitur canggih seperti halnya pengereman ABS (Anti-lock Braking System), hingga TCS (Traction Control System) agar mencegah ban selip.
Menambah kesan mewah dan kemudahan penggunannya, matik tersebut memiliki kunci pintar dengan sistem putar. Kemudian power outlet di dashboar depan untuk mengisi daya handphone.
Penerangan utama LED dilengkapi DRL (Daytime Running Light) di dalam headlamp, dan lampu rem belakang pun LED. Seperti halnya mobil, XMAX juga dilengkapi lampu hazard yang berfungsi dalam keadaan darurat.
Selain itu untuk kepraktisan tempat pengyimpanan, atau ruang bagasi di balik jok dapat menampung dua helm full face berukuran XL, serta dilengkapi lampu LED didalamnya agar barang-barang bawaan terlihat saat ingin diambil.
Windshield juga dapat diatur tinggi, dan rendahnya untuk memberikan kenyamanan saat berkendara dalam menghalau angina. Handlebar juga dapat diatur posisinya secara manual, yang menarik speedometer LCD dilengkapi MID (Multi Information Display) untuk memberikan informasi seputar motor.