Moto Guzzi Luncurkan 2 Motor Edisi Spesial di Indonesia
100kpj – PT Piaggio Indonesia meluncurkan motor edisi spesial dari Moto Guzzi jelang akhir 2021 ini. Merk otomotif premium penuh gaya hidup khas Italia untuk merayakan kehadiran 100 tahun akan semangat otentik di dunia melalui jajaran produk terbatas.
Dengan meluncurkan Moto Guzzi New V7 Stone Centenario dan V85 TT Centenario Limited Edition, yang diciptakan untuk merayakan pencapaian dan sejarah 100 tahun dari Moto Guzzi. Keduanya mengkombinasikan inovasi teknologi dan keindahan kreasi Italia.
“Moto Guzzi merupakan warisan brand yang berdiri terlama dari seluruh jajaran brand ternama di PT Piaggio Indonesia, dan saat ini merayakan hari jadinya yang ke-100 tahun. Pada kesempatan ini, saya sangat senang untuk mempersembahkan kepada Indonesia dua motorbike edisi terbatas yang dihadirkan secara eksklusif dan menggambarkan secara tepat semangat dari brand Moto Guzzi yang penuh eksplorasi," ujar Marco Noto La Diega, Managing Director dan Country CEO PT Piaggio Indonesia.
"Kedua motorbike tersebut adalah perayaan sebuah abad yang fantastis dari sejarah motorbike, dengan motorbike yang luar biasa dan terus berkembang, namun tetap teguh dalam keyakinan nilai-nilai warisan dan tradisi dari brand legendaris ini, untuk memberikan pengalaman kepada pengendara Indonesia melalui desain premium Italia terbaik, warisan, teknologi, dan karakter yang otentik.” tambahnya.
Moto Guzzi V7 Stone Centenario Limited Edition mendapatkan tampilan khusus terbaru bernama Livrea Centenario (Centennial Livery) baru untuk hari jadi ke-100 Moto Guzzi. Dilengkapi dengan silinder kembar V transversal 90 derajat berpendingin udara yang menghasilkan setara dengan 13 tenaga kuda lebih banyak pada output maksimum, mewakili peningkatan 25% yang menakjubkan atas generasi sebelumnya.
Mulai dari logo spesial anniversary pada mudguard depan hingga warna hijau juga pada side frame yang khas pada Centennial Livery (Livrea Centenario), sadel vintage berwarna coklat klasik dan tangki bahan bakar berwarna abu-abu matte dengan logo elang emas yang membentangkan sayapnya, inilah sebuah mesin yang tidak hanya menghormati sejarah tetapi juga pembuatnya.

Cara Komunitas Vespa Menghargai Batik Buatan Indonesia

Dijual di Indonesia Harga Motor Vespa Ini Lebih Mahal dari Toyota Avanza Baru

Vespa Batik Buatan Cikarang Bakal Disetop Produksinya, Kenapa?

Vespa Primavera Edisi Mickey Mouse Meluncur di Indonesia, Harga Rp60 Jutaan

Cuma 1.000 Unit di Dunia Vespa 946 10° Anniversario Masuk RI, Harganya Mengejutkan

Moto Guzzi V100 Edisi Khusus Hadir di Indonesia, Terinspirasi Jet Tempur F-35B

Ngetes Vespa GTV Harga Rp176 Juta: Ngebut Enak, Buat Gaya Juga Dapat

Apa Saja Sih yang Baru dari Vespa GTV 2023 Seharga Rp176 Juta?

Vespa GTV Terbaru Meluncur di Indonesia Seharga Rp176 Juta, Intip Spesifikasinya

Jangan Kaget dengan Harga Baterai Vespa Elettrica, Setara Mobil Bekas

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
