Bocoran Wujud Honda CBR250RR Mesin 4 Silinder, Apa Bedanya?
100kpj – Perseteruan segmen motor sport fairing semakin memanas sejak Kawasaki ZX-25R atau Ninja 250 empat silinder hadir di Indonesia. Padahal sebelumnya motor di segmen seperempat liter mengandalkan mesin dua silinder.
Seperti jantung yang dimiliki Honda CBR250RR, dan Yamaha R25 sebagai pesaingnya. Hingga kini kedua motor sport fairing tersebut belum membuat mesin empat silinder untuk menyaingi ZX-25R yang dijual jauh lebih mahal.
Baca juga: Fasilitas Safety Riding AHM Bisa Digunakan Masyarakat Umum, Gratis Sob
Namun mengingat Kawasaki melenggang sendirian sejak 2020, Honda kabarnya sedang mempersiapkan CBR250RR versi empat silinder. Bahkan desain digitalnya ramai diperbincangkan seperti yang dibuat Julak Sendie Design.
Tidak bisa dipastikan jika gambar tersebut resmi dari bocoran Honda, artinya belum tentu akan menjadi wujud utuh versi produksi. Tapi setidaknya bisa menjawab penasaran pecinta motor sport berlambang sayap mengepak tersebut.
Mengutip Greatbikers, Jumat 1 Oktober 2021, berdasarkan gambar digital buatan Julak Sendie Design, bentuknya secara keseluruhan serupa dengan CBR250RR, mulai dari headlamp, spakbor, tangki, dan bodi belakang.