Hot! Royal Enfield Bakal Jual Motor Retro Murah Bermesin Kecil
100kpj – Setelah beberapa waktu lalu pabrikan asal Amerika Serikat, Harley-Davidson menyatakan siap membuat sepeda motor bertenaga ‘kecil’, kini jenama blasteran Inggris-India, Royal Enfield (RE) yang secara terbuka mengungkapkan ketertarikan serupa.
Melansir laman Rushlane, Selasa 2 Juli 2019, pabrikan yang memiliki pusat pengembangan teknologi di London, Inggris itu, sedang menyiapkan rancangan sepeda motor bertenaga 250cc. Meski belum diketahui wujud serta kapasitas mesinnya, namun pihak RE memastikan semuanya baru akan selesai 2023 mendatang.
Keputusan mereka menyeburkan diri ke persaingan sepeda motor bertenaga kecil, boleh dibilang merupakan langkah jitu. Sebab, sumber yang sama mengatakan, penjualan RE di India untuk model bertenaga besar sedang mengalami kemerosotan tajam.
Bahkan, di sepanjang tahun 2019, persentase penurunannya mencapai dua digit angka.
Menariknya, ada satu model yang penjualannya stabil dan menjadi tulang punggung pabrikan selama satu tahun terakhir, yakni Royal Enfield Classic 350, yang sejatinya merupakan produk dengan mesin terkecil yang pernah mereka lahirkan.
Kabarnya, motor bermesin kecil yang segera digarap Royal Enfield itu masih mengusung nuansa heritage khas pabrikan. Selain itu, suara knalpot yang menggerung juga tetap dipertahankan. Sehingga, DNA yang telah terkandung di tubuh model bermesin besar, bisa turut hadir di calon tunggangan baru tersebut.
Mengingat produk anyar Royal Enfield itu masih dalam tahap pengembangan, dan butuh waktu empat tahun lagi sebelum resmi diluncurkan, maka hingga kini pabrikan belum terbuka soal harga.
Namun, beberapa kalangan, terutama penggemar Royal Enfield berharap, harga kuda besi bertenaga 250cc itu bisa jauh lebih murah dari banderol yang ditawarkan pabrikan untuk model Classic 350.
(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)