Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Pesaing Yamaha NMAX yang Kekar dan Sporty

SYM DRG 160i
Sumber :

100kpj – Selain mudah digunakan sepeda motor matik juga fungsional, hal tersebut yang membuat para produsen terpancing untuk menciptakan produk unggulannya guna tetap meramaikan pasar sepeda motor matik yang menggoda, seperti SYM yang mengenalkan SYM DRG 160i.

Pabrikan sepeda motor asal Taiwan ini tak mau kalah dengan para pesaingnya, dengan menghadirkan SYM DRG 160i yang punya tampilan berbeda yang kuat dengan kesan futuristik dan menarik.

Tampilannya jelas berbeda dengan sepeda motor matik yang banyak beredar di Indonesia, seperti Yamaha NMAX dan Honda PCX yang mengusung tampilan yang kuat dengan kesan modern dan elegan.

Baca juga: Terkuak Penampakan Honda Vario 160, Lampu Proyektor dan Mesin PCX 160

SYM DRG 160i

Jika dilihat dari bentuk yang dihadirkan, SYM DRG 160i ini memang hadir dengan nuansa yang agresif. Hal tersebut terlihat dari desain setang yang mengusung bentuk naked bike serta lekukan tubuh yang tajam mulai dari bagian depan hingga bagian belakang.

Selain itu, keunggulan lain yang juga diboyong oleh SYM DRG 160i ini adalah pengadopsian lampu yang menggunakan LED modern yang dipasangkan di kedua sisinya. Begitu pun dengan lampu sein, hadir di kedua sisinya melalui desain yang futuristik.

Berita Terkait
hitlog-analytic