Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Spesifikasi Lengkap dan Harga All New Honda PCX 160 serta PCX e:HEV

All New Honda PCX 160
Sumber :
AHM

100kpjAll New Honda PCX 160 dan PCX e:HEV resmi diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada Jumat 5 Februari 2021. Lalu ubahan apa saja terjadi dari salah satu jajaran skutik premium dari Honda ini?

Honda PCX 160 ini mengusung mesin generasi terbaru dengan kapasitas 160cc 4 katup eSP+, berpendingin cairan. Hal itu mampu mengurangi gesekan dan menghasilkan tenaga maksimal hingga 11,8 kW @8500 rpm dengan torsi puncak 14,7 Nm @6500 rpm.

Lalu ada versi Hybrid mengalami perubahan nama menjadi e:HEV pada peluncuran kali ini. Ini sebagai simbol elektrifikasi efisiensi teknologi Honda pada Hybrid Electric Vehicle, sehingga mudah dikenali sebagai kendaraan hybrid Honda.

All New Honda PCX 160

All New Honda PCX e: HEV dilengkapi dengan motor assist dan riding mode dengan pilihan mode normal (D) dan sport (S) untuk memberikan sensasi berkendara yang responsif dalam menghadirkan performa maksimal.

Untuk tipe ABS dan e:HEV ditunjang fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC), hingga memberikan rasa aman bagi pengendara saat melintasi jalan yang licin. All New Honda PCX mampu mengkonsumsi bahan bakar mencapai 45 Km/l.

Pengetesan dilakukan melalui pengaktifan fitur ramah lingkungan Idling stop system (metode ECE R40) dengan metode pengetesan EURO 3. Kini beralih ke penampilan All New Honda PCX 160.

Berita Terkait
hitlog-analytic