All New Honda CBR150R Resmi Dijual dengan Harga Rp36 Jutaan
All New CBR150R menjadi sepeda motor sport full fairing dengan posisi berkendara terbaik di kelasnya. Ubahan terbaru mengarah pada gaya condong ke depan yang semakin agresif, menyuguhkan imajinasi pebalap yang siap melakukan start.
Gaya berkendara yang ”racy” ditunjang dengan penyematan inverted front suspension. Komponen ini sanggup meningkatkan kestabilan berkendara harian, terutama saat melaju dengan kecepatan tinggi. Selain itu, suspensi baru tersebut membuat handling semakin lincah, menegaskan model ini sebagai sepeda motor sport full fairing dengan kendali terbaik yang menyatu pada kebutuhan kaum urban.
All New CBR150R dipasarkan dengan dua tipe, yakni Non-ABS dan ABS. Tipe Non-ABS ditawarkan dengan empat warna pilihan, yakni Matte Black, Dominator Matte Black, Victory Black Red, dan Honda Racing Red. Sedangkan tipe ABS mendapatkan warna Dominator Matte Black, Victory Black Red, Honda Racing Red, lalu ditambah dengan warna spesial MotoGP Edition.
AHM memasarkan All New CBR150R tipe Non-ABS warna Matte Black, Victory Black Red, dan Dominator Matte Black seharga Rp 35.900.000. Sedangkan pilihan warna Honda Racing Red dijual Rp 36.600.000.
Sementara tipe ABS warna Victory Black Red dan Dominator Matte Black dibanderol Rp 39.900.000. Lalu corak Honda Racing Red dijual Rp 40.600.000, serta MotoGP Edition dipasarkan Rp 40.800.000. Harga berstatus On The Road wilayah DKI Jakarta.

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!

New Honda PCX 160 Meluncur dengan Desain dan Fitur Baru, Harga Rp33 Jutaan

Besok Pengguna Mobil Honda Siap Geruduk Makassar, Ada Apa?

Honda Bikin Mesin Motor Pakai Turbo, Siap Jadi Pesaing Kawasaki Ninja H2

Honda dan Acura Unjuk Gigi di Pameran Modifikasi SEMA 2024, Siap Jual Part Racing HRC

Honda Scoopy Baru Meluncur, Apa Istimewanya?

Honda CBR150R Terbaru Meluncur di Indonesia dengan Harga Mulai Rp39 Jutaan

Hadir di 3 Pulau Berbeda Honda Bikers Day 2024 Digeruduk Ribuan Motor Honda

Honda Culture Indonesia Hadirkan Mobil Ikonik dan Kompetisi Modifikasi

Semua Mobil Honda dari Berbagai Jenis dan Usia Siap Geruduk Jaksel

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
