Hyundai Resmi Jual Hyundai Ioniq Electric, Harganya Bikin Terkejut
Tenaga maksimalnya mencapai 136 dk, dan torsi 295 Nm, untuk kecepatan maksimalnya bisa tembus 165 km/jam. Mobil listrik yang dapat melesat ke 100 kpj dalam waktu 9,9 detik, dengan mode sport.
Performa mesin listrik Ioniq Electric juga diimbangi dengan fitur keamanan seperti Blind Spot Collision Warning, Rear Cross-Traffic Collision Warning, Tire Pressure Monitoring System, dan 7 airbag system.
Soalnya kenyamanan, Hyundai Ioniq Electric ini dilengkapi jok elektrik yang memiliki Heated and Ventilated Front Seat, mobil setrum ini juga dilengkapi dengan Connect Longer with wireless charging, sehingga memudahkan untuk mengisi daya baterai handphone.
Hyundai Ioniq setrum ini disediakan dengan dua tipe yakni prime yang harganya Rp624,800,000, sedangkan tipe signature dijual dengan harga Rp664,800,000 dengan empat pilihan warna.
Baca juga: Kaget Setelah Tahu Harga Hyundai Kona yang Dijual di Indonesia