Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Lama Tenggelam, 7 Hari Lagi Suzuki Meluncurkan Karimun Baru di RI

Suzuki Karimun edisi spesial

100kpj – Sebelum pemerintah membentuk program Low Cost Green Car (LCGC), PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sudah lebih dulu mejual mobil dengan harga terjangkau pada 1999 silam. Mobil yang dimaksud adalah Suzuki Karimun.

Di awal kemunculannya, Karimun mendapatkan respon baik. Penjualannya terus meroket, hingga Suzuki beberapa kali memberikan penyegaran. Pada 2012-2013 menjadi tahun terakhir Suzuki memberikan perubahan Karimun.

Hingga kini Karimun Wagon R sebagai generasi ketiga masih dipertahankan di pasar meski modelnya sudah terlalu lawas. Artinya umur mobil perkotaan tersebut sudah menginjak 7 tahun, namun tak kunjung diperbaharui.

Suzuki Karimun Wagon R

Sejak program LCGC diresmikan Karimun mendapatkan banyak pesaing, sebut saja Toyota Agya, Honda Brio Satya, Daihatsu Agya. Ketiga mobil harga terjangkau itu dengan mudah melengserkan Karimun sebagai pemain lama.

Diduga penjualan yang tidak menjanjikan itulah, membuat agen pemegang merek Suzuki di Tanah Air itu enggan menghadirkan versi terbarunya. Hingga cukup lama Karimun dibiarkan tenggelam di pasar mobil perkotaan harga murah.

Pribahasa hidup segan, mati tak mau menjadi gambaran nasib Karimun di Indonesia. Meskipun mobil dengan dimensi kecil tersebut tetap bisa dijual ke berbagai negara luar, seperti halnya Pakistan yang jadi pasar ekspor terbesar.

Berita Terkait
hitlog-analytic