Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

32 Jalan Raya di Ibu Kota Masih Banjir, Jakarta Barat Paling Banyak

Mobil terobos banjir.
Sumber :
Ist

100kpj – Hujan lebat mengguyur beberapa wilayah Jabodetabek sejak sore, Senin 21 September 2020. Badan Nasonal Penanggulangan Bencana (BNPB) telah merilis peringatan dini banjir khusus area Jakarta di bantaran Kali Ciliwung.

Hal itu disebabkan air yang meningkat drastis di Bendungan Katulampa, Bogor, Jawa Barat hingga berstatus siaga 1. Diketahui, ketinggian air di bendungan tersebut sempat mencapai 240 centimeter pada pukul 18.00 WIB kemarin.

Baca juga: Jangan Kaget Jika Rem Mobil Pakem Mendadak Setelah Melewati Banjir

Banjir Jakarta

Hujan tak kunjung berhenti hingga malam hari telah membuat beberapa ruas jalan di Ibu Kota digenangi air. Salah satunya yang sempat menjadi sorotan di media sosial adalah kolong jembatan Dukuh Atas, Karet, Jakarta Pusat.

Mengingat guyuran hujan terus berlangsung hingga dini hari, ada sejumlah jalan yang masih digenangi air hingga pagi tadi. Berdasarkan informasi dari Pusadatin (Pusat Data dan Informasi) BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah), terdapat 32 jalan yang masih terendam banjir, pada Selasa 22 September 2020 pagi.

Pengguna kendaraan perlu memperhatikan daftar jalan tersebut, terutama bagi yang masih melakukan kegiatan di tengah pandemi. Sebab ada beberapa wilayah dengan ketinggian air cukup tinggi, sehingga cukup beresiko dilewati kendaraan.

Berita Terkait
hitlog-analytic