Terkejut Melihat Koleksi Mobilnya Mulan Jameela yang Kritik Pertamina
100kpj – Rencana PT Pertamina yang akan menghentikan penjualan bahan bakar minyak jenis Premium dan Pertalite, guna terwujudnya udara yang lebih bersih, menuai banyak reaksi dari kalangan masyarakat, termasuk Anggota Komisi VII DPR RI dari Partai Gerindra, R. Wulansari alias Mulan Jameela.
Apalagi jika kedua jenis bahan bakar tersebut dihentikan penjualannya, maka masyarakat harus membeli bensin jenis Pertamax yang harganya jauh lebih mahal dari bensin jenis Premium dan Pertalite.
Baca juga: Sangar! Bukan Cuma Sekali Mulan Jameela Kritik Kebijakan Pertamina
Kritik dari Mulan Jameela
Mulan Jameela menyampaikan rasa keberatannya, ketika Pertamina akan menghentikan penjualan dari Premium dan Pertalite. Menurut Mulan jika konsumen terpaksa harus membeli Pertamax demi mengurangi polusi udara, maka pemerintah harus melakukan penyesuaian berkenaan dengan harga jual. Sebab jika tidak, rakyat pasti terbebani. "Pendapat saya jika benar Premium dan Pertalite dihapus, memungkinkan harga Pertamax diturunkan menjadi sama dengan Premium," tegas Mulan.
Usulannya itu juga mengacu pada kondisi perekonomian negara yang saat ini sulit lantaran pandemi corona. Mulan berharap, Pertamina mempertimbangkan hal itu sebelum melakukan penghapusan BBM jenis Premium dan Pertalite.