Warisan Jaksa Fedrik Adhar, Honda Vario Yang Lebih Mahal dari Fortuner
Dari data tersebut, tanah dan bangunan yang berada di Oku Timur, dan Kota Palembang nilainya mencapai Rp2,550 miliar. Sementara koleksi kendaraannya terdiri dari 4 unit mobil, dan 1 unit sepeda motor dengan total Rp337 juta.
Ada yang menjanggal dari laporan isi garasi tersebut, sebab ada dua unit mobil yang tergolong mewah namun harganya tidak masuk akal. Yang pertama Toyota Fortuner, mobil Sport Utility Vehicle buatan 2017 harganya hanya Rp5 juta.
Padahal Fortuner dengaan tahun produksi yang sama harganya Rp350-390 juta, tergantung kondisi dan tipe. Mobil mewah kedua yang haganya hanya Rp5 juta adalah Lexus jenis sedan lansiran 2005 yang tidak disebutkan nama modelnya.
Jika melihat dari beberapa model Lexus, tentu harga bekasnya untuk buatan 15 tahun yang lalu harga rata-ratanya dimulai dari Rp150 jutaan. Bahkan jika dibandingkan dengan motor yang dimilikinya jauh lebih mahal dari Lexus dan Fortuner.
Padahal motor yang dimiliki Jaksa Fedrik hanya Honda Vario lansiran 2013, namun banderol skutik tersebut Rp12 juta. Selain itu, Honda Civic buatan 2006 yang dimilikinya juga dilego lebih mahal, mobil jenis sedan itu hargnya Rp185 juta.