4 Konglomerat Dunia dengan Mobil Pribadi Murah
Mobil yang dimaksud adalah Roewe RX5, kendaraan jenis sport utility vehicle (SUV) asal Cina itu, dibelinya seharga US$25 ribu atau sekira Rp360 jutaan. Selain alasan menghemat uang, pemilihan merek tersebut juga didasari oleh keinginan Jack memberdayakan produk buatan lokal.
Baca juga: Pembeli Pertama Lambo EVO di RI Cuma Karyawan Biasa, Koleksinya Banyak
Jeff Bezos
Chief Executive Officer Amazon yang memiliki kekayaan pribadi hingga US$110 miliar atau sekira Rp1.600 triliun itu, dikenal sebagai pribadi yang sederhana dan tak senang menghambur-hamburkan uang.
Bahkan, Jeff—yang saat ini berusia 56 tahun, hanya menggunakan Honda Accord lawas sebagai kendaraan hariannya. Dikutip dari beberapa sumber, mobil itu hanya memiliki banderol US$4 ribu, atau setara Rp60 jutaan saja.
Baca juga: Diam-diam Ma’ruf Amin Koleksi Mobil Mewah, Dibeli Sebelum Jadi Wapres