Waduh, Porsche Dukung Kaum Gay Lewat Model 911 Warna pelangi
Dalam keterangan resminya, Porsche juga menyatakan bahwa ingin mengambil sikap untuk keberagaman, toleransi dan rasa hormat pada festival Christopher Street Day. Karena apa yang dilakukan Porsche sebenarnya bukanlah yang pertama kali.
Pasalnya sebelum hal tersebut terjadi, atau tiga setengah tahun yang lalu, perusahaan bahkan mendirikan Departemen Peluang dan Keragaman untuk mendukung kesetaraan bagi suruh anggota staf yang lebih berfokus pada keahlian dan keterampilan tanpa melihat latar belakang masing-masing staf.
Porsche juga bukan satu-satunya pabrikan mobil yang menunjukkan dukungannya untuk kaum LGBT. Bentley membungkus Continental GT V8 dengan tema pelangi, sebagai wujud dukungannya terhadap kaum LGBT, juga ada BMW yang mendukung dan merayakan festival kaum LGBT di Amerika Serikat.
Baca juga: Porsche dan Boeing Kolaborasi Bikin Mobil Terbang, Seperti Apa?