Tengku Zul Heran Masuk Tol Bayar, Ferdinand Hutahean: Pinter Dikitlah!
Cuitan tersebut menuai beragam respon dari warganet. Bukan hanya masyarakat umum, tokoh politik pun turut menanggapi. Salah satunya politisi Demokrat, Ferdinand Hutahean yang secara terang-terangan menyebut Tengku Zul minim pengetahuan terkait konsep dasar perpajakan di Indonesia.
“Zul, yang kena pajak itu orang mampu. Mengapa orang mampu dipajak? Supaya orang miskin bisa dibantu,” ujarnya melalui akun Twitter @ferdinandhaean3 dengan mengutip cuitan Tengku Zul.
Lebih jauh, Ferdinand menjelaskan secara rinci mengenai perputaran uang pajak, termasuk yang berkaitan dengan kendaraan pribadi. Bahkan, di akhir kalimat, ia sampai menyebut Tengku Zul kurang pandai.
“Kenapa motor dan mobil dikenai pajak? Supaya ada biaya bikin jalan dan merawat jalan yang dilewati mobil mewahmu. Makanya, cerdas dikitlah!” kata Ferdinand.