Bocoran Kijang Innova Baru yang Akan Meluncur Perdana di Indonesia?
100kpj – Meski sudah berumur 40 tahun lebih, esksitensi Toyota Kijang masih tetap diperhitungkan. Sampai saat ini mobil jenis Multi Purpose Vehicle kelas menengah tersebut masih menjadi salah satu penyumbang terbesar penjualan Toyota.
Diketahui PT Toyota Astra Motor (TAM) sebagai agen pemegang merek, mulai menyematkan nama Innova pada 2005 silam. Sejak saat itu desain mobil keluarga buatan lokal tersebut mulai terlihat moderen dan lebih besar.
Baca Juga:
Kesekian Kalinya Yamaha RX-King Laku Terjual Ratusan Juta Rupiah
Netizen Geram Usai Viralnya Doni Tata dan Crosser Cantik Trabas Gunung
Motor Polisi Indonesia Vs India, Mana Lebih Keren?
Kemudian pada 2015, All New Kijang Innova hadir dengan perubahan signifikan yang meliputi mesin, eksterior, interior, kaki-kaki hingga penanaman fitur-fitur canggih. Sampai saat ini Innova belum lagi mendapatkan pembaharuan.
Namun melansir Indianautosblog, Selasa 23 Juni 2020, desain digital Kijang Innova baru sudah beredar di jagat maya. Menurut media otomotif asal Negeri Bollywood tersebut Indonesia akan menjadi negara pertama yang meluncurkan Innova baru.
Masih menurut sumber yang sama, sejak dirilis 2015 lalu Innova belum juga mendapatkan penyegaran signifikan. Dugaan muncul setelah mobil keluarga itu berumur 5 tahun pada November tahun ini, Toyota baru akan menghadirkan versi barunya.
Setelah Indonesia merilis Innova facelift, India dikabarkan baru akan merilisnya di pertengahan 2021 dengan mempertahankan nama Crysta. Memang belum diketahui jelas soal dugaan tersebut, mengingat PT TAM sebagai produsen belum berkomentar.
Namun jika melihat rendering digitalnya, cukup unik ubahan eksterior mobil berjenis Multi Purpose Vehicle tersebut. Wajahnya berubah total, dengan tata letak grill yang minimalis dipadukan dengan aksen krom dan lampu utama yang lebih sipit.
Baca Juga:
5 TERPOPULER: Koleksi Motor Jokowi hingga Xpander Kena Recall
Produsen Mobil Mewah Bentley Mulai Racik Motor, Desainnya Keren
Soal jantung pacu, kabarnya MPV tersebut akan mendapatkan perubahan pada jeroan mesinnya agar lebih ramah lingkungan. Namun soal kapasitas yang disediakan tetap 2.400cc untuk diesel, dan bensin 2.700cc. Berbeda dengan Fortuner di Thailand yang menghadirkan mesin diesel baru berkapasitas 2.800cc.
Namun besar kemungkinan mesin baru yang bersarang di Fortuner juga akan digunakan Innova, mengingat kedua mobiil tersebut masih satu platform. Di Indonesia, Kijang Innova untuk saat ini ditawarkan 14 varian dengan dua pilihan mesin, yakni diesel berkapasitas 2.400cc dan bensin 2.000cc. Secara terpisah Innova edisi standar terdapat 10 varian, sedangkan versi termewah dengan nama Venturer terdapat 4 varian.

Gantikan Mahfud MD, Intip Koleksi Mobil Menko Polhukam Hadi Tjahjanto

Ambisi Toyota di Pasar Komersial, Hadirkan Hilux Baru Sebelum Rangga Dijual di RI

Mesin Diesel Fortuner, Innova, Land Cruiser Tersandung Skandal, Begini Nasibnya di RI

Isi Garasi Maruli Simanjutak, Menantu Luhut Binsar Pandjaitan yang Jadi Komut Pindad

Gubernur Maluku Utara Ditangkap KPK, Harta Berjalannya Mengejutkan

Viral Kijang Innova Bodong Tabrak Lari di Tol Jakarta-Tangerang

Ganjar-Mahfud MD Naik Mobil Terlaris di Indonesia saat Ambil Nomor Urut di KPU

Informasi Terbaru Toyota Kijang Innova EV, MPV Listrik Buatan Lokal

2 Mobil Lawas Kecelakaan di Tol MBZ. Toyota Kijang Kapsul vs Isuzu Panther

Gak Nyangka Lihat Isi Garasi Gempa Awaljon Putra yang Punya 2 Jabatan Penting di Jambi

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
