Ukur Diri Dulu, Segini Gaji yang Pantas untuk Kredit Pajero Sport
Dengan kredit tentunya kemampuan untuk membayar DP (Down Payment) bisa disesuaikan, begitu juga angsuran per bulan. Namun tidak semua mobil yang Anda inginkan bisa dicicil, karena lising akan menyesuaikan pendapatan atau gaji.
Maka sebelum meminang mobil dengan cara kredit, alangkah baiknya ukur diri dulu. Terutama bagi yang memiliki gaji per bulan Rp10 juta namun bermimpi memiliki Mitsubishi Pajero Sport. Jika dikalkulasikan penghasilan tersebut jelas tidak mencukupi.
Salah satu tenaga penjual diler Mitsubishi di kawasan Tangerang yang enggan disebutkan namanya mengatakan, konsumen akan lolos dari perusahaan pembiyaan jika penghasilan per bulannya lebih besar 3 kali lipat dari angsuran mobil yang diajukan.
“Misalnya Pajero Sport Exceed manual (tipe terendah), untuk on the road Jakarta harganya Rp491,5 juta. Kalau tenor 4 tahun dengan DP terendah 25 persen atau Rp122,87 juta, maka angsurannya Rp8,9 jutaan,” ujarnya kepada 100KPJ, Kamis 28 Mei 2020.
“Kalau mau lolos lising gaji harus lebih besar dari angsuran, kira-kira Rp18 jutaan. Soalnya pas covid gini perusahaan pembiyaan jadi lebih ketat,” katanya.
Artinya calon konsumen harus memiliki penghasilan per bulan sekitar Rp24 juta jika ingin mengajukan kredit Pajero Sport varian terndah itu. Cara mengakalinya, Anda harus memiliki uang banyak untuk memperbesar DP-nya, agar angsuran lebih ringan.
“Saya juga jarang dapat konsumen Pajero yang beli kredit, sebagian besar tunai. Kalau kredit TDP awal memang besar jadi cicilannya ringan,” katanya.
Daftar harga Mitsubishi Pajero Sport 2020:
Pajero Sport Dakar 4x4 AT: Rp702 juta
Pajero Sport Dakar Ultimate 4x2 AT: Rp593 juta
Pajero Sport Dakar 4x2 AT: Rp549,5 juta
Pajero Sport GLX 4X4 MT: Rp548,5 juta
Pajero Sport Exceed 4x2 AT: Rp506,5 juta
Pajero Sport Exceed 4x2 MT: Rp491,5 juta