Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Akhir Cerita Mini Morris Andre Taulany yang Ditawar Penjual Kompor

Andre Taulany bersama Michael calon pembeli Mini

Untuk mengetahui lebih dalam soal proses restorasi, dan spesifikasi Mini Morris tersebut, Andre sebagai pemilik pertama yang menjelaskannya. Setelah diskusi, pengusaha tersebut tanpa basa basi langsung tertarik dan ingin memboyongnya.

“Ya udah gue enggak pake nawar, Rp1,5 (miliar) gue ambil sekarang yah,” ujar Michael.

Secara bentuk Morris Mini edisi Mark I tersebut agak berbeda dari generasi sebelumnya. Hal itu terlihat dari desain grille depan yang memanjang, engsel pintu samping masih menonjol, dan bumper depan dilindungi dengan bahan stainless.

Selain itu yang unik dari Mark I adalah arah kaca saat dibuka adalah dari kanan ke kiri, seperti jendela geser. Artinya bukan baik turun, atau atas ke bawah, sedangkan untuk spion kanan dan kirinya lansiran aftermarket karena aslinya menempel di pilar A. 

Lampu utama masih halogen dengan pencahayaan kuning. Uniknya untuk membuka kap mesin, mobil tersebut bisa dilakukan dari luar enggak perlu menekas tuas dari dalam kabin. Sektor kaki-kaki keempat velgnya berukuran 10 inci model kaleng dop.

Raffi Ahmad beli Mini Cooper Andre Taulany

Jantung pacunya, diketahui Andre telah menggantinya menjadi lebih moderen. Mesin bawaan pabrik Morris Mini adalah 4 silinder 800cc karburator. Tenaganya 34 daya kuda dan torsi 77 Newton meter, sesuai dengan dimensi dan bobot mobil.

Berita Terkait
hitlog-analytic