Mobil Baru Nissan Calon Pesaing HR-V dan Wuling Almaz Sudah Mendarat
100kpj – Salah satu strategi pabrikan atau produsen mobil, untuk menarik minat konsumen adalah menghadirkan produk baru. Seperti yang dilakukan Nissan untuk pasar global, diketahui jenama asal Jepang itu diam-diam siap merilis produk baru.
Produk yang dimaksud adalah New Nissan Kicks. Sebelum resmi dijual ke pasar, wujud utuhnya sudah tertangkap kamera di kawasan Thailand. Mobil berjenis medium Sport Utility Vehicle (SUV) itu kabarnya akan hadir dalam waktu dekat.
Melansir Indianautosblog, Jumat 17 April 2020, penampakan Kicks baru terlihat jelas saat diangkut towing di kawasan Negeri Gajah Putih. Jumlah unit yang diangkut juga cukup banyak, dan yang akhirnya tiba di salah satu gudang mobil Nissan.
Dari sisi ekterior ada sejumlah ubahan pada medium SUV tersebut, pada tampang depannya grill model trapesium dibuat lebih besar, mempertahankan ciri khas V-Motion. Lampu depan yang sipir dengan penerangan LED dilengkapi DRL (Daytime Running Light).
Bagian atap mulai dari pilar A sampai D tidak sewarna bodi, bagian samping perbedaan yang terlihat jelas tambahan side skirt. Sementara buritan tidak ada perbedaan signifikan dari versi sebelumnya hanya desain mika lampunya saja.
Yang menariknya, pada bagasi belakang terdapat logo e-Power. Kicks facelift akan ditawarkan dengan versi hybrid, di mana penggerak utama rodanya adalah motor listrik, sedangkan fungsi mesin bensinnya sebagai genset untuk pengisi baterai saat habis.
Menurut sumber yang sama, sistem e-Power pada medium SUV tersebut mengkombinasikan mesin bensin 1.200cc berkode HR12DE dengan tenaga 79 PS dan torsi 103 Nm. Sedangkan motor liistriknya EM57 dengan power 109 PS dan torsi 254 Nm.
Baterai untuk menggerakkan motor listriknya berdaya 1,5 kWh. Kabarnya untuk versi e-Power, Jepang dan Thailand menjadi pertama menjualnya. Lantas apakah Kicks baru itu juga akan masuk pasar Indonesia?
Memang belum ada keterangan resmi dari PT Nissan Motor Indonesia sebagai agen pemegang mereknya. Namun sebelumnya sosok Kicks yang dislubungi kamuflase serba hitam tertangkap kamera sedang melakukan uji coba jalan di Jawa Barat.
Menurut beberapa sumber, foto mobil yang berhasil diabadikan salah satu warganet tersebut berlokasi di Lembang, Bandung, Jawa Barat. Diketahui hampir semua produk Nissan yang ditawarkan saat ini sudah mengalami perubahan.
Untuk kelas Multi Purpose Vehicle ada All New Livina dan All New Serena, dan Sport Utility Vehicle sudah dihadirkan All New Terra dan New X-Trail. Artinya ada satu produk yang masih dijual namun belum diberikan penyegaran, yakni Nissan Juke.
Mobil yang menyasar segmen medium SUV itu kabarnya akan digantikan oleh Nissan Kicks. Namun belum ada penjelesan apakah mobil calon pesaing Honda HR-V dan Wuling Almaz itu dijual dalam waktu dekat atau tidak.
Bicara soal jantung pacu, mobil yang dirilis sejak 2016 lalu di India itu ditawarkan mesin 1.498cc. Tenaga yang dihasilkan dari mesin bensin empat silnder tersebut 104 dk dan torsi 142 Nm, namun di beberapa negara ada juga pilihan mesin diesel.

Mitsubishi XForce Varian Tertinggi Punya Fitur Canggih, Bisa Jalan Sendiri

Test Drive All New Hyundai Santa Fe Hybrid, Siap Disegani Orang di Jalan

Ribuan Orang RI Menunggu All New Santa Fe Sampai ke Rumah

Kencan Singkat Pakai Hyundai Tucson Hybrid Baru, Torsinya Boleh Juga

Hyundai Siap Meluncurkan Mobil Listrik Baru di Akhir Tahun Ini

Beda Kelas Harga Hyundai Tucson Baru Lebih Mahal dari Yaris Cross dan Honda HR-V, Pilih Mana?

New Hyundai Tucson Hybrid Meluncur di RI, Begini Spesifikasi dan Harganya

All New Hyundai Tucson Hadir di Indonesia, Ada 2 Pilihan Mesin

Harga Rp860 Juta Mobil Listrik Mazda Cuma Bisa Jalan 200 KM, Siapa yang Beli?

Selain Harga Terjangkau, Pengguna Ungkap Alasan Memilih Wuling Alvez

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
