Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Mobil Pesaing Avanza Seharga Rp130 Jutaan Cicilannya Menggiurkan

Renault Triber.
Sumber :

100kpj – PT Maxindo Renault Indonesia (MRI) resmi meluncurkan Triber di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Juli 2019. Mobil yang dapat mengangkut 7 penumpang tersebut baru mulai dijual pada 18 November 2019.

Renault Triber dikembangkan menggunakan platform Kwid. Dimensi panjangnya 3.990 mili meter, lebar 1.739 mm, tinggi 1.643 mm. Untuk jarak pijak ke tanahnya 185 mm. Kapasitas bagasinya mencapai 625 liter jika kursi baris ketiga dilipat. 

Baca juga: Mobil Baru Pesaing Avanza Dijual Rp133 Juta Lebih Murah Dari Calya

Soal sistem hiburan, mobil yang dibawa utuh dari India itu dibekali head unit layar sentuh 8 inci yang dapat terintegrasi dengan Apple CarPlay dan Android Auto. Untuk tipe tertinggi dilengkapi kunci pintar lengkap dengan tombol start stop engine.

Meski Triber dibanderol mulai dari Rp133 juta sampai Rp169,9 juta, namun sistem keamananannya dibekali 4 airbags, pengereman ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Braking Distrbution), dan kamera parkir untuk tipe tertinggi.

Menyesuaikan bentuknya yang kompak, jantung pacunya hanya tiga silinder 1.000cc yang mirip dengan Renault Clio. Didukung teknologi VVT ganda bertenaga 71 daya kuda di 6.250 rpm, dan torsi maksimum 96 Newton meter pada putaran 3.500 rpm.

Dengan banderol yang ditetapkan tersebut, Triber berada di kolam yang sama dengan mobil-mobil tujuh penumpang segmen Low Cost Green Car (LCGC). Sebab jika dibandingkan dengan Toyota Avanza tentu terpaut jauh lebih murah Triber.

Sementara jika banderol tersebut masih dianggap mahal, Anda bisa melakukan pembelian Triber dengan cara kredit. Untuk uang muka atau TDP (Total Down Payment) bisa disesuaikan dengan kemampuan konsumen, begitu juga angsurannya.

Taufik salah satu tenaga penjual diler Renault Pecenongan mengatakan, ada beberapa perusahaan pembiayaan yang menawarkan paket kredit untuk Triber. Salah satunya Mega Finance yang tenor cicilannya paling lama 5 tahun.

“Kalau minat Triber tipe RXE manual harganya Rp133 juta, paket kreditnya untuk angsuran terendah Rp3,3 juta selama 60 kali pembayaran atau 5 tahun. TDP-nya Rp26,6 juta sudah termasuk asuransi,” ujarnya kepada 100KPJ, Selasa 17 Maret 2020.

Sementara bagi yang berminat meminang Triber tipe tertinggi, atau RXZ matik yang dilego Rp169,9 juta maka angsuran terendahnya per bulan Rp4,2 juta. Untuk paket tersebut Anda harus merogoh kocek Rp33,98 juta untuk pembayaran di awal.

Berikut daftar harga Renault Triber Maret 2020:

Renault Triber RXE MT: Rp133 juta

Renault Triber RXL MT: Rp149 juta

Renault Triber RXT MT: Rp157 juta

Renault Triber RXZ MT: Rp164 juta

Renault Triber RXT AT: Rp164 juta

Renault Triber RXZ AT: Rp169,9 juta

 

 

Berita Terkait
hitlog-analytic