Mewahnya Mercedes-Benz Pramugari Garuda yang Dibelikan Pejabat
Menurut salah seorang sumber internal Mercedes-Benz Distribution Indonesia sebagai agen pemegang mereknya yang enggan disebutkan namanya mengatakan, CLA 200 AMG Line merupakan mobil yang dikirim utuh dari Jerman, atau built up.
“Harganya untuk model baru CLA 200 AMG Line yang diluncurkan pada 2019 lalu Rp973,125 juta on the road, kalau off the road-nya atau belum dilengkapi surat-surat Rp865 juta,” ujarnya kepada 100KPJ.
Namun banderol CLA 200 AMG Line lansiran 2018 atau mobil yang dimiliki Siwi itu adalah Rp785 juta off the road saat pertama kali dirilis. Coupe tersebut adalah entry level, sebab basiknya dikembangkan dari A-Class yang jadi mobil termurah Mercy.
Untuk menegaskan kesan mewah, lampu utama sudah dibekali projektor LED lengkap dengan lampu DRL (Daytie Running Light). Karena trim AMG Line, maka grillnya mencirikan edisi AMG dengan logo Threee Pointed Star yang cukup besar.
Untuk velgnya berukuran 18 inci dua warna yang dibalut ban Dunlop 225/40 depan belakang. Untuk menanggalkan kesan salah satu sedan termurah Mercy, maka pada bagian atapnya disematkan panoramic sunroof dan tidak sewarna bodi.
Pintunya dibuat frameless seperti CLS, maka tidak ada frame untuk kacanya. Di interiornya pada bagian door trim memadukan bahan kain dan kulit dengan jahitan merah, dan jok depan belakang sudah dilapis kulit dengan pengaturan elektrik pada bagian depan.