Perbandingan Harga Bekas Toyota Kijang Innova Diesel dan Bensin
100kpj – Toyota Kijang memang memiliki sejarah panjang di Indonesia. Mobil dengan nama singkatan Kerja Sama Indonesia dengan Jepang (Kijang) itu dilahirkan sejak 1977 silam, di dalam perjalanannya sampai 1986 hanya ditawarkan dalam bentuk pikap.
Nah memasuki generasi ketiga barulah Toyota membuatnya menjadi mobil penumpang, yang disebut Kijang Super pada 1986 sampai 1996. Butuh waktu cukup lama untuk menelurkan generasi keempat atau Kijang Kapsul yang dirilis pada 1997-2004.
Model Kapsul lah yang pertama kali menggendong mesin diesel berkapasitas 2.400cc, di mana versi sebelumnya hanya ditawarkan bensin 1.800cc. Singkat cerita, memasuki generasi kelima Toyota mulai menyematkan nama Innova yang dirilis 2005.
Kijang Innova hadir dengan bentuk lebih moderen dan memiliki ruang kabin lega, karena dimensinya dibuat lebih besar. Kemudian pada 2015, Toyota Astra Motor sebagai agen pemegang mereknya merilis All New Kijang Innova dengan teknologi canggih.
Perjalanan panjang itu lah yang menjadi salah satu alasan konsumen menyukai mobil keluarga tersebut, terlebih spare parts Kijang atau Innova mudah dicari dan murah. Maka dalam keadaan bekasnya harga MPV kelas menengah tersebut masih sangat stabil.
Hal itu disampaikan langsung oleh Car Aprraiser atau Juru Taksir mobil bekas dari salah satu situs jual beli online, Riswan Susilo. Dia mengatakan, Kijang Innova menjadi salah satu mobil bekas yang harganya sangat stabil, dan peminatnya paling banyak.
“Yang paling banyak dicari rata-rata di atas tahun 2009. Kalau peminat paling banyak tetap mesin diesel, kalau bensin agak kurang. Makannya diesel lebih mahal harga bekasnya,” ujarnya kepada 100KPJ, Senin 27 Januari 2020.
Aris panggilan akrbanya menyebut, sebagai contoh perbandingan harga adalah Innova tipe V tahun 2017 matik. Untuk mesin diesel harga jual showroom di Jakarta rata-rata masih menyentuh angka Rp290 juta, sedangkan versi bensinya hanya Rp260 juta.
“Orang tertarik sama diesel Innova karena irit dan tenaganya besar. Kalau fitur sama interior juga sama saja enggak beda dengan mesin bensin,” tuturnya.
Innova yang dijual saat ini mengusung mesin diesel berkode 2GD-FTV sama dengan mesin Fortuner, yang sudah dilengkapi turbo atau VNT intercooler. Tenaga yang dapat dihasilkan mencapai 149 daya kuda dan torsi puncak 342 Newton meter. Sementara untuk mesin bensin berkapasitas 2.000cc natural aspirated atau non turbo, DOHC berkode 1TR-FE yang dapat menyemburkan tenaga 139 dk dan torsi 183 Nm.
Berikut daftar harga bekas Toyota Kijang Innova di Jabodetabek:
Kijang Innova G diesel AT tahun 2010: Rp150 juta
Kijang Innova V bensin AT tahun 2011: Rp140 juta
Kijang Innova G diesel AT tahun 2011: Rp168 juta
Kijang Innova V diesel AT tahun 2012: Rp186 juta
Kijang Innova G bensin MT tahun 2012: Rp155-160 juta

Gantikan Mahfud MD, Intip Koleksi Mobil Menko Polhukam Hadi Tjahjanto

Ambisi Toyota di Pasar Komersial, Hadirkan Hilux Baru Sebelum Rangga Dijual di RI

Mesin Diesel Fortuner, Innova, Land Cruiser Tersandung Skandal, Begini Nasibnya di RI

Isi Garasi Maruli Simanjutak, Menantu Luhut Binsar Pandjaitan yang Jadi Komut Pindad

Gubernur Maluku Utara Ditangkap KPK, Harta Berjalannya Mengejutkan

Viral Kijang Innova Bodong Tabrak Lari di Tol Jakarta-Tangerang

Ganjar-Mahfud MD Naik Mobil Terlaris di Indonesia saat Ambil Nomor Urut di KPU

Informasi Terbaru Toyota Kijang Innova EV, MPV Listrik Buatan Lokal

Bikin Kaget Isi Garasi Nasaruddin Umar yang Diisukan Jadi Cawapres Ganjar, Ada Honda Karisma

Momen Toyota Alphard Milik Anggota DPR RI Dibuat Malu

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
