Temuan Baru Kapal Titanic, Ternyata Tenggelam Bukan karena Gunung Es
Menariknya, baru-baru ini, jurnalis sekaligus penulis asal Irlandia, Senan Molony mengungkap satu fakta mengejutkan yang secara garis besar membenarkan pernyataan dua saksi selamat tersebut. Ia mengatakan, penyebab kecelakaan Titanic tak sesederhana akibat tabrakan dengan gunung es, lalu tenggelam.
"Namun kombinasi maut dari sejumlah faktor luar biasa yang datang secara bersamaan, seperti api, bongkahan es, dan kelalaian orang yang mengoperasikan," ujarnya.
Dugaan yang diungkap Molony didasarkan pada jejak gelap yang terlihat di sisi kanan kapal pada sejumlah foto yang belum lama ini dilelang. Ia yakin, api di bagian dalam, di ruang mesin, menjadi alasan mengapa bahtera mewah itu menemui nasib nahas.
Dirinya juga menambahkan, sejak tahun 1912, ada kabar yang menyebut bahwa bekas tubrukan kapal dengan gunung es menciptakan robekan sepanjang 300 kaki atau 91,4 meter di bagian tubuh terluar Titanic. Namun, saat bangkai kapal diperiksa, tak satupun yang mampu menemukan jejak tersebut.