Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Jakarta Dikepung Banjir, Permintaan Klaim Asuransi Mobil Membludak

Mobil terendam banjir
Sumber :

100kpj – Perayaan tahun baru yang harusnya bahagia, kini berubah duka setelah Jakarta dan sekitarnya disiram hujan deras hingga mengakibatkan banjir. Parahnya, genangan air yang sedemikian tinggi membuat beberapa mobil tenggelam, dan menyisakan separuh bagian.

Melalui pengamatan 100KPJ di beberapa titik, baik secara langsung maupun melalui media sosial, memang terpantau ada banyak kendaraan yang terendam banjir. Bahkan, lokasi pangkal atau pool taksi Blue Bird yang tenggelam bagai lautan juga sempat ramai menjadi perbincangan. Tak hanya itu, beberapa selebritis Tanah Air pun harus rela mobil pribadinya bermandikan air berwarna coklat.

Baca juga: Kisah Sederet Artis Hadapi Banjir, Ada yang Mobil Sampai Tenggelam

Kendati demikian, sebagian pemilik mobil memilih tak khawatir walau kendaraannya yang bernilai mahal harus tertelan air banjir. Sebab, mereka telah mendaftarkannya ke pihak penyedia asuransi. Sehingga, tak perlu repot-repot memikirkan biaya penanganan.

Mobil Derek Perusahaan Asuransi

Malah, menurut Senior VP Communication dan Service Management Garda Oto, Laurentius Iwan, permintaan klaim asuransi kendaraan setelah hujan deras yang menyiram Jakarta seharian itu membludak cukup pesat, dan menjadi salah satu yang terbanyak selama beberapa tahun terakhir.

Namun, kata dia, beberapa permintaan belum bisa ditangani karena satu dan berbagai hal.

“Setelah peristiwa banjir di Jakarta, request asuransi seketika banyak, tapi beberapa daerah masih sulit ditembus,” ujar Iwan saat dihubungi 100KPJ, Kamis 2 Januari 2020.

Mobil terendam banjir

Syarat Pengajuan Klaim

Terkait pengajuan klaim, Iwan menyebut, ada beberapa hal yang perlu dipahami terlebih dahulu. Sebab, tanpa pengetahuan yang cukup mengenai polis dan persetujuan asuransi, klaim tersebut bisa saja ditolak perusahaan.

Pertama, kata dia, pastikan mobil sudah dibekali asuransi dengan perluasan jaminan terhadap banjir dan bencana alam. Sebab, jika tidak, klaim terhadap mobil yang kebanjiran tentu tak bisa diproses.

“Jadi kalau mau klaim asuransi akibat banjir, pastikan dulu kendaraannya memang ada perluasan jaminan untuk banjir dan bencana alam lain, seperti topan, badai, atau tsunami,” terangnya.

"Kalau enggak ada coverage atau perluasan banjir, maka klaim tidak bisa diterima," kata dia menambahkan.

Mobil terendam banjir

Selain itu, meski sudah diberi perlindungan asuransi banjir, ada faktor lain yang membuat klaim ditolak. Misalnya, mobil yang memang sengaja dikendarai saat banjir, atau memaksakan diri menerabas genangan. Maka, kata Iwan, klaim asuransi bisa saja ditolak. (re2)

Baca juga: Ingat, Klaim Asuransi Mobil Kebanjiran Bisa Ditolak Gara-gara Hal Ini

Berita Terkait
hitlog-analytic