Tiga Mobil Terlaris Daihatsu, Sigra Masih Menjadi Tulang Punggung
100kpj – Menjelang akhir tahun, penjualan mobil Daihatsu tampak masih memperlihatkan tren positif. Hal itu terbukti dari penjualan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) di November 2019. Nah tentu akan sangat menarik mengulas mobil apa saja yang menjadi tulang punggung penjualan Daihatsu di Indonesia.
Dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi 100kpj, Daihatsu berhasil mencatat penjualan ritel (dealer ke konsumen) sebanyak 16.214 unit dengan market share 17,5 persen. Sedangkan untuk penjualan whole sales sendiri tercatat 15.911 unit juga dengan market share 17,5 persen.
Faktanya, angka penjualan retail Daihatsu tersebut mengalami kenaikan dibanding bulan sebelumnya Oktober. Kenaikan mencapai 4,1 persen mengingat penjualan Daihatsu di bulan Oktober sebanyak 15.578 unit.
Lalu mobil apa yang menjadi tulang punggung penjualan ritel Daihatsu di bulan November lalu? Dari data yang disampaikan, Sigra masih menjadi mobil terlaris Daihatsu dengan angka penjualan ritel di November sebanyak 4.144 unit atau berkontribusi sebesar 25,6 persen.
Lalu di posisi kedua mobil terlaris Daihatsu ditempati Gran Max (PU) dengan total penjualan secara ritel sebanyak 3.762 unit (23,2 persen). Baru disusul Daihatsu Terios yang mampu terjual sebanyak 2.524 unit atau berkontribusi sebesar 15,6 persen.
“Kami bersyukur, penjualan Daihatsu tetap menunjukkan tren positif. Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang baik dari masyarakat. Semoga capaian dan kepercayaan yang baik ini bisa dapat terus terjaga dan terus memotivasi kami menjadi lebih baik,” ujar Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).
Sebagai tambahan, naiknya angka penjualan Daihatsu ini juga disumbang Ayla, Xenia dan Gran Max (MB) yang angka penjualannya berkisar diantara 1.300 hingga 2.100 unit (8 sampai 13 persen) pada November lalu.
Baca juga:
Meski Sempat Bermasalah, Penjualan Pikap Gran Max Masih Moncer
Siap-siap, Harga Daihatsu Bakal Naik Hingga Rp5 Jutaan