Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Giliran Toyota yang Pakai Nama Cross untuk Yaris Terbaru

Yaris Cross resmi meluncur di Thailand
Sumber :

100kpj – Mobil berjenis Sport Utility Vehicle atau crossover menjadi trend secara global. Setiap pabrikan mobil berlomba-lomba membuat mobil jenis tersebut, bahkan ada juga yang mengimplemnetasikan unsur SUV ke model lain.

Seperti yang dilakukan Toyota Indonesia sejak beberapa tahun lalu dengan merilis Yaris Heykers. Mobil hatchback tersebut dibuat lebih gagah berkat kosmetik ala crossover yang menempel pada beberapa bagian di eksterior.

Jarak pijak ke tanahnya juga lebih tinggi dari versi standar, berkat ubahan di kaki-kaki. Nah di Thailand cara tersebut baru saja dilakukan, mereka mengubah tampilan sedan buntung itu menjadi lebih garang yang diberi nama Yaris Cross.

Basiknya dari Yaris terbaru yang memiliki wajah menyerupai ‘joker’. Perbedaan yang mencolok ada di bodi samping yang diberikan over fender berwarna hitam, desain velgnya juga berubah dengan ukuran yang lebih besar, yakni 16 inci. 

Dengan profil ban yang tebal, dan revisi pada suspensinya maka ground clearance jadi lebih tinggi 30 mili meter dari standarnya. Bumper depan tidak ada perubahan hanya diberi tambahan diffuser atau skid plate silver di bawah.

Desain lampu utama dengan pencahayaan projektor LED masih dipertahankan, namun ada tambahan lampu DRL (daytime running light) di atas grillnya. Meski menekankan unsur crossover, namun bagian atap belum dilengkapi roof rail.

Berita Terkait
hitlog-analytic